Kamis 06 Aug 2015 04:15 WIB

Blackberry Rilis Passport Silver

Blackberry Passport Silver
Blackberry Passport Silver

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--BlackBerry Limited meluncurkan BlackBerry Passport edisi Silver. Sebagaimana pendahulunya, Passport Silver menyasar profesional Bisnis yang menginginkan sebuah ponsel pintar  untuk menyelesaikan pekerjaan mereka – tanpa harus mengorbankan gaya dan mobilitas.

BlackBerry Passport Silver, menampilkan garis perak yang tegas dan menawan, dengan ujung yang lengkung. Gadget ini memiliki layar sentuh kotak yang lebar dan kotak besi stainless yang sangat kokoh dan memiliki daya tahan yang kuat.

BlackBerry Passport   menawarkan layar kotak dengan layar berdiameter 4,5 inci,  1440x1440 pixel (453 dpi) dengan tampilan HD dan didukung Corning Gorilla Glass 3.

Gadget terbaru juga memiliki papan ketik QWERTY yang dapat disentuh. Baterai dapat bertahan lebih dari sehari dengan berbagai macam pemakaian. Sistem operasinya Blackberry 10 OS 10.3.2.  

“Kami fokus untuk menyediakan produk-produk dengan teknologi mutakhir sesuai dengan tujuan kami, desain yang diakui oleh global dan BlackBerry Passport Silver Edition ini merupakan manifestasi terbaru yang mengimplementasikan visi kami ini,” kata Scott Wenger, Global Head of Design at BlackBerry.

Ia menjelaskan produk terbaru menggabungkan platform sistem operasi BlackBerry yang terbaru, fitur-fitur produktivitas yang disempurnakan dan desain industri yang disempurnakan berdasarkan masukan dari pelanggan dan pengguna Blackberry.

Terinsipirasi dengan passport yang sesungguhnya, yang merupakan simbol universal untuk mobilitas, ukuran dan desain perangkat dari BlackBerry Passport Edisi Silver ini mudah dibawa kemana-mana dan mudah dimasukkan ke dalam kantong dan dipakai dimanapun.

 

sumber : antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement