REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Wearnes meramaikan pasar tablet di Indonesia dengan merilis tablet tiga dimensi (3D) tanpa kacamata, LitePAD LP-811. Belum banyak memang tablet 3D tanpa kacamata di Indonesia.
Memiliki layar display 8 inci 16:9, ia cukup nyaman karena memiliki resolusi 1280x768 piksel. Bekerja dengan Cortex A9, 1Ghz CPU, Mali-400 GPU 128KB L2 Cache, sistem operasi yang digunakan adalah Android terbaru 4.0 Ice Cream Sandwich.
Kamera utama 2 mega piksel, serta satu kamera VGA di bagian depan. LitePad memiliki memori 1GB DDR3 dan penyimpanan data 8 GB Nand Flash. Bila masih membutuhkan ruang penyimpanan data, ada slot Micro SD berkapasitas hingga 32GB.
Koneksi tablet ini cukup beragam, selain USB 2.0 ada Wi-Fi Access 802.11 b/g/n, Gravity Sensor, Bluetooth, Mini HDMI Port.
Selain koneksi wifi, pengguna bisa menggunakan layanan berbasis 3G. Untuk akses internet juga terdapat eksternal 3G USB. Harga ritel LitePad Rp 2.777.000.
Hingga 15 Juli 2012 Wearnes memberlakukan harga promo Rp 2,5 juta dengan bonus Micro SD 16 GB.
Spesifikasi
Android 4.0 Ice Cream Sandwich
Cortex A9, 1Ghz CPU, Mali-400 GPU 128KB L2 Cache
Screen 8 Inch 16:9, 1280X768 Resolution
Five Point Capacitive Touch Screen
Memory 1GB DDR3
Storage 8GB Nand Flash
Micro SD Card up 32GB, mini USB 2.0 slot
Wi-Fi Access 802.11 b/g/n
Gravity Sensor, Bluetooth
Dual Camera : VGA + 2.0 MP
Mini HDMI Port
Support 3G : External 3G USB Modem
Battery Li-ion 5000mAH