Jumat 15 May 2020 02:55 WIB

Cara Unggah Video Lebih Panjang ke Instagram Stories

Fitur stories hanya bisa untuk video dengan durasi 15 detik.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Dwi Murdaningsih
Instagram
Foto:

Seperti yang dilansir dari Uber Gizmo, Kamis (14/5), aplikasi pertama yang disarankan adalah Cut Story (unduhan untuk iOS). Buka aplikasi ini dan ketuk Video.

Pilih video yang ingin dipangkas. Ketuk tombol unduh ke sudut kanan bawah layar dan pilih Instagram Stories. Tunggu sampai video dipotong dan diproses, serta secara otomatis akan menyimpannya ke rol kamera ponsel. Pengguna dapat membuka Instagram dan memilih video yang dipangkas untuk mengunggahnya ke Story Anda.

Aplikasi yang kedua, Long Story for IG (unduhan untuk iOS). Buka aplikasi tersebut dan pilih panjang video yang ingin dipotong (defaultnya adalah 15 detik), ketuk Pilih Video dan pengguna bisa memilih video yang ingin pangkas.

Ketuk Pilih, kemudian ketuk lagi Split dan Save Clips dan tunggu video diproses. Pengguna dapat mengakses video di galeri ponselnya dan mengunggahnya ke Instagram Stories.

Aplikasi ketiga,  Story Cutter (unduhan untuk Android). Buka aplikasi Story Cutter. Ketuk Galeri dan pilih video yang ingin dipotong. Pilih panjang untuk setiap segmen video dan ketuk Pilih. Setelah video diproses, pengguna dapat menemukan segmen video yang tersebar di galeri ponsel.

Aplikasi keempat, Video Splitter (unduhan untuk Android). Buka aplikasi Video Splitter. Ketuk Split Video dan pilih video. Pilih Custom Split dan seret slider ke 15 detik.

Ketuk tombol Periksa di sudut kanan atas dan tunggu sampai video diproses. Setelah video diproses, pengguna dapat menemukan segmen video yang tersebar di galeri ponsel.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement