Selasa 12 May 2015 19:19 WIB

Potensi Tablet di Indonesia Masih Sangat Besar

Samsung Galaxy 3V
Samsung Galaxy 3V

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Marketing Directot IM Business, Samsung Electronics Indonesia Vebbyna Kaunang menilai potensi tablet di Indonesia masih besar.

"Potensinya luar biasa besar, lihat saja jumlah keluarga di Indonesia, berapa banyak keluarga muda di Indonesia yang kedekatannya dengan teknologi sangat tinggi," kata dia, saat peluncuran Samsung Galaxy Tab 3V di Jakarta, Selasa.

"Untuk itu kami selalu mengembangkan teknologi baru atau penawaran-penawaran baru, karena kami masih yakin bahwa potensinya masih ada di Indonesia," sambung dia.

Lebih lanjut Vebby mengatakan bahwa sebagian besar tablet digunakan oleh keluarga. Oleh karena itu, dia mengatakan Samsung menambahkan nilai lebih untuk perangkat tabletnya.

"Kita melihatnya bukan hanya kebutuhan bisnis dan kebutuhan potensi, tetapi kami juga melihat apa yang bisa kami kasih ke konsumen," kata Vebby.

Samsung sendiri telah mengeluarkan sejumlah perangkat tablet yang ditujukan untuk keluarga dengan membekali aplikasi-aplikasi yang menunjang kebutuhan keluarga.

Meski demikian, Vebby mengaku kembali menyerahkan pemakaian perangkat tersebut kepada pengguna.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement