Jumat 06 Mar 2015 17:32 WIB

Duo Lumia 'Murah' Incar Pengguna Baru Smartphone

Rep: MGROL33/ Red: Yudha Manggala P Putra
Lumia 532
Foto: indiatoday
Lumia 532

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Microsoft baru saja meluncurkan produk terbaru mereka, Lumia 435 Dual SIM dan Lumia 532 Dual SIM, di Indonesia, Jumat (6/3).

Kedua smartphone yang menyasar pengguna awal atau yang baru saja beralih dari feature phone ini memang tidak dilengkapi spesifikasi terlalu tinggi. Namun diklaim, memiliki value lebih ketimbang smartphone lain di kelasnya.

Kedua Lumia anyar ini berjalan dalam sistem operasi (OS) terbaru dari Microsoft yaitu Windows Phone 8.1 Denim. Melihat spesifikasinya, Lumia 435 memang hanya menggunakan kamera belakang beresolusi 2 MegaPiksel (MP) dan kamera depan yang masih VGA. Sedangkan untuk Lumia 532 kamera belakangnya 5 MP.

Kedua ponsel dibekali prosesor dual-core 1,2 Ghz Snapdragon 200 MSM 8210. RAM-nya 1 gigabita dengan memori internal 8 GB, yang bisa diperluas menggunakan kartu MicroSD hingga 128 GB. Keduanya memiliki bentang layar 4 inci.

Menurut Marketing Manager Microsoft Devices Indonesia Irwan Hermawan, ada alasan mengapa spesifikasi kamera kedua smartphone tidak terlalu tinggi. Salah satunya demi memangkas harga jual.

"Kalo kita ingin pasang yang 8 piksel, 13 piksel, bahkan 41 piksel pastinya ada kenaikan harga. Kita telah melihat siapa target market kita, lalu kita juga harus melihat kemampuan beli mereka," tutur Irwan saat peluncuran kedua ponsel anyar Lumia, di Jakarta, Jumat (06/03).

Menurutnya setiap perangkat yang dikeluarkan memang memiliki kelebihan dan kekurangan. Ia memastikan kedua smartphone ini tidak hanya soal kamera.

Tetapi  terdapat banyak fitur lainnya, seperti aplikasi MixRadio yang  tersedia 21 juta lagu, selain itu terdapat Microsoft Office Original yang dapat digunakan secara gratis tanpa harus terkena biaya, serta terdapat aplikasi OneDrive yang mampu menyimpan file hingga 30 GB.

"Value-nya tidak hanya kita kasih dari spesifikasi, tetapi juga kita memberikan aplikasi dan fitur-fitur lain didalam ponsel ini," kata Irwan.

Microsoft Lumia 435 dibanderol dengan  harga sekitar 1,1 juta rupiah, sedangkan Lumia 532 dibanderol sekitar 1,3 juta rupiah.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement