REPUBLIKA.CO.ID, CALIFORNIA -- Perusahaan pembuat web browser Firefox Mozilla Corp menyatakan, kepala eksekutif perusahaan (CEO) Brendan Eich mengundurkan diri setelah dikritik karena menyumbang sejumlah uang untuk kelompok antigay.
Eich dituduh telah memberikan dana kepada komunitas tersebut sebesar 1.000 dolar AS pada 2008. Uang tersebut ia berikan untuk mendukung hukum Proposisi 8, sebuah inisiatif dari California yang melarang pernikahan sesama jenis. Hukum ini telah dibatalkan oleh Mahkamah Agung Amerika Serikat pada 2013.
Pada wawancara sebelumnya ia menyatakan tidak akan mengundurkan diri sebagai ekspresi opini personal. Namun ia mengubah pikirannya. "Saya memutuskan untuk mengundurkan diri dari Mozilla," ujar CEO yang baru diangkat Maret tersebut dalam sebuah pernyataan yang dikeluarkan Mozilla, Kamis (3/4) waktu setempat.
Belum disebutkan siapa yang akan menggantikan Eich. Kepala eksekutif Mozilla Mitchell Baker menyatakan informasi selanjutnya akan diumumkan pekan depan. Eich merupakan co-founder Mozilla. Ia juga pencipta JavaScript.