Rabu 05 May 2010 07:37 WIB

Belum Genap Sebulan, Sejuta iPad Diserap Pasar

Ipad
Foto: apple
Ipad

iPad,laris manis. Belum genap sebulan dipasarkan di Amerika Serikat, komputer tablet produk Apple ini menembus angka penjualan 1 juta unit.

''Dalam 28 hari pertama, iPad terjual 1 juta unit. Capaian ini sekitar setengah dari waktu yang diperlukan iPhone yakni 74 hari (untuk menjual produk dengan jumlah yang sama),'' kata CEO Apple, Steve Jobs.

iPad tampaknya memukau publik Amerika Serikat. Karena tingginya permintaan itu, rencana pemasaran iPad secara global terpaksa diundur. Apple sebelumnya berencana memasarkan iPad mulai awal April. Lonjakan permintaan di Amerika Serikat memaksa Apple menangguhkan rencana hingga akhir Mei 2010.

''Permintaan terus meningkat dan tidak sebanding dengan ketersediaan. Untuk mengatasi ini kami terus bekerja ekstra keras agar produk ini bisa sampai ke tangan pelanggan yang lebih banyak lagi,'' ujar Jobs.

Para pengguna iPad sendiri juga aktif mengunjungi portal resmi Apple. Tercatat ada sekitar 12 juta aplikasi yang telah diunduh pengguna iPad. Mereka juga mengunduh sekitar 1,5 juta ebook yang tersedia di iBookstore.

Kehadiran iPad rupanya juga menantang para pengembang aplikasi. Saat ini tersedia paling tidak 5.000 aplikasi untuk iPad. Sementara App Store mengkoleksi tak kurang dari 200 ribu aplikasi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement