REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Ketika pertama kali melihat Windows 11 yang diluncurkan oleh Microsoft, fitur yang menonjol di antara pengguna adalah dapat secara resmi menginstal aplikasi Android di komputer mereka. Fitur tersebut dinilai sebagai strategi yang menarik.
Sekarang, perusahaan telah secara resmi mulai mengizinkan pengguna untuk menggunakan aplikasi Android di Windows 11. Microsoft telah menerbitkan halaman persyaratan sistem agar bisa menginstal aplikasi Android di Windows 11.
Dikutip Ubergizmo, Selasa (23/2), menurut Microsoft, pengguna harus memiliki komputer yang didukung oleh Intel Core i3 8th gen atau lebih baru, AMD Ryzen 3000 atau lebih baik, Qualcomm Snapdragon 8c atau lebih baik. Pengguna juga akan membutuhkan setidaknya 8 GB RAM tetapi perusahaan 16 GB disarankan serta SSD yang tampaknya menjadi persyaratan dan bukan rekomendasi.
Sebagian besar pengguna menganggap ini adalah persyaratan yang cukup rendah sehingga banyak pengguna yang memiliki komputer Windows 11 atau telah meningkatkan ke Windows 11 seharusnya tidak memiliki masalah apa pun. Aplikasi Android akan tersedia untuk diunduh melalui Amazon Appstore yang dapat diunduh melalui Microsoft Store dan pengguna juga memerlukan akun Amazon Appstore.
Micorosft merilis Windows 11 pada akhir tahun 2021 dan mengalihkan fokus pengembangan dari Windows 10 ke Windows 11. Pelanggan dengan perangkat Windows 10 dapat meningkatkan ke Windows 11 secara gratis.