Rabu 20 Jan 2021 11:31 WIB

Robot Ini Bisa Ambil Sampel dari Hidung untuk Tes PCR Covid

Jepang menyasar penggunaan robot untuk meningkatkan kapasitas tes covid-19.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Dwi Murdaningsih
Menteri Kesehatan Jepang Norihisa Tamura menyaksikan demonstrasi prototipe mesin penguji Covid-19 otomatis yang menggunakan lengan robot.
Foto:

Pengembang robot mengatakan ia menawarkan skala efisiensi yang lebih besar dan perlindungan yang lebih baik bagi pekerja medis, yang bahkan dapat mengoperasikan pengujian dari jarak jauh.

Sejak awal pandemi, Jepang telah melakukan lebih sedikit tes daripada negara-negara besar lainnya. Jepang melakukan sekitar 55.000 tes PCR setiap hari, kurang dari setengah kapasitasnya, menurut data pemerintah.

Dengan kasus 337.000 kasus dan 4.598 kematian, Jepang melewati pandemi lebih baik daripada kebanyakan negara ekonomi besar. Meski begitu, negara ini dicengkeram oleh gelombang ketiga infeksi yang terbukti lebih luas dan mematikan daripada yang sebelumnya dan mendorong pemerintah untuk mengumumkan keadaan darurat baru bulan ini.

Suga mengatakan pemerintahnya bertujuan untuk mendapatkan vaksin Covid-19 pertama yang disetujui dan penyuntikan dimulai pada akhir Februari. Timeline ini cukup tertinggal berbulan-bulan di belakang banyak negara lain.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement