Senin 02 Apr 2018 10:00 WIB

Peluncuran Samsung Galaxy A6 dan A6+ Makin Dekat?

Kedua smartphone sudah mendapat sertifikat FCC.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Yudha Manggala P Putra
Samsung Galaxy A6. Ilustrasi
Foto: gizcentral
Samsung Galaxy A6. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL --Samsung dilaporkan memiliki beberapa perangkat kelas menengah yang bakal segera dirilis. Dua di antaranya Galaxy A6 dan Galaxy A6 +.

Dikutip dari Ubergizmo, Senin (2/4), kedua smartphone itu kabarnya sudah masuk tahap sertifikasi Komisi Komunikasi Federal (FCC). Itu mengindikasikan peluncuran bakal dilakukan dalam waktu dekat.

Belum ada detail teknis resmi soal perangkat ini. Namun, sejumlah laporan menyebutkan Galaxy A6 akan ditenagai oleh prosesor Exynos 7870 dengan RAM 3GB. Sementara Galaxy A6 + akan didukung oleh chip Qualcomm Snapdragon 625 dengan RAM 4GB.

Dua perangkat ini kemungkinan akan berjalan dengan sistem operasi Android 8.0 Oreo. Melihat minimnya bocoran soal spek, belum dapat diprediksi juga harga yang akan dibanderol.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement