Ahad 17 Aug 2014 19:04 WIB

Garap Pasar Premium Advan Luncurkan Signature

Peluncuran Advan Signature
Peluncuran Advan Signature

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Advan meluncurkan brand baru untuk jajaran produknya. Bertajuk Advan signature, ia akan menjadi ikon untuk produk-prodk premium. Produk pertama signature yang akan dirilis adalah tablet 7 inci.

"Seri produknya akan lengkap, seperti halnya Advan Vandroid, untuk Advan Signature bakal dilengkapi oleh jajaran smartphone (ukuran 4 - 7  inch) dan tablet (ukuran 8 - 10 inch), tentunya dengan product specification yang jauh lebih tinggi" ucap Direktur Marketing Tjandra Lianto.

Tjandra memberikan gambaran bahwa advan Signature seperti halnya brand otomotif Toyota yang melahirkan Lexus atau Nissan dengan Infinty, untuk tujuan yang sama melengkapi pasarnya di kelas premium. Kehadiran Advan signature adalah jawaban untuk menepis pandangan negatif mengenai kemampuan brand nasional.  

Untuk seri perdananya, Advan Signature merilis produk Tablet T1Z dengan dimensi screen 7 inch FHD (1200 x 1920) IPS. Dimana untuk dapur pacunya dibekali processor bertenaga OCTA-Core. Sedangkan fitur camera T1Z mengusung  5 megapiksel dan 1,3 megapiksel.

 

Fitur lainnya, yang menjadi keunggulan seri Advan Signature T1Z berupa teknologi Hot Knot dan Gesture Recognation. Hot Knot adalah teknologi yang memungkinkan pengguna untuk bisa melakukan transfer data dari gadget lain tanpa perlu mengguanakan server pc/laptop.

Cukup melalui jaringan wi-Fi dengan cara menempelkan layar gadget tersebut terhadap layar gadget lainnya. Sedangkan Gesture Recognation adalah keunggulan yang memungkinkan kita untuk bisa mengakses aplikasi dengan sangat cepat dan mudah.

Advan Signature tersedia dengan jumlah yang terbatas. "Jumlah yang kami hadirkan sangat terbatas, karena ini merupakan produk eksklusif, tentunya dengan harga yang disesuaikan dengan kelas atas", ujar Tjandra.  

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement