REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sejak pandemi covid-19 tahun lalu, pengguna internet di Indonesia meningkat drastis. Per Januari 2021 jumlah pengguna internet di Indonesia naik 73,7 persen dari populasi Indonesia yang 274,9 juta atau menembus 202,6 juta pengguna. Data tersebut diungkap demikian data we are social-Hootsuite.
Merespon kebutuhan akan koneksi internet, Advan memperkenalkan CPE Router Start.
“Teknologi itu harus dapat dinikmati dan dimiliki oleh semua orang, oleh karenanya Advan CPE Router Start diluncurkan untuk dapat digunakan semua kalangan, baik di kantor atau di rumah” demikian ungkap Chandra Tansri, CEO Advan, dalam keterangan persnya, Rabu (21/4).
Piranti ini didukung teknologi WiFi High-Speed hingga 300Mbps dengan penggunaan micro SIM Card. Router Advan CPE Start memiliki frekuensi 2.4GHz. Artinya, pengguna dapat menikmati jangkauan sinyal yang lebih luas hingga 125m.
Selain itu, router dibekali dengan baterai 2000mAh, artinya perangkat ini dapat menyimpan daya selama berjam-jam hingga maksimal 4 jam bekerja atau maksimal standby 16 jam. Kelebihan lain, perangkat ini dapat terhubung dengan 32 gadget sekaligus.
Untuk fitur keamanan, router memiliki fungsi WPS (Wi-Fi Protected Setup) yang secara aman untuk melindungi jaringan hotspot yang terpancar dari Advan Router CPE Start. Sehingga pengguna tidak perlu khawatir jaringan WIFI di gunakan oleh orang yang tidak bertanggung jawab yang dapat merugikan pengguna.