Rabu 14 May 2014 13:01 WIB

'Pameran IT Jangan Hanya Ajang Berdagang'

Pengunjung mencoba laptop pada pameran komputer.
Foto: Antara
Pengunjung mencoba laptop pada pameran komputer.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Tifatul Sembiring mengatakan pameran produk teknologi informasi atau "information technology" (IT) jangan hanya menjadi ajang berdagang tetapi bisa menginspirasi.

"Pameran IT jangan hanya ajang berdagang saja. Tetapi harus bisa menstimulasi kreator Indonesia agar bisa berbuat lebih baik lagi," ujar Menkominfo saat membuka pameran ICT 2014 di Balai Sidang Jakarta, Rabu (14/5).

Pameran yang menampilkan produk-produk terbaru dari dunia IT itu berlangsung 14 hingga 16 Mei dari pukul 10.30 hingga 18.00 WIB dan pengunjung tidak dikenakan biaya.

Pameran IT terbesar itu juga diisi dengan seminar-seminar yang oleh pakar-pakar di bidang IT. Pameran itu bertujuan untuk menfasilitasi komunitas bisnis di Indonesia dalam menumbuhkan sudut pandang yang didasari oleh inovasi dan bertahan di tengah kompetisi. "Indonesia harus bisa berpartisipasi pada perkembangan dunia 10 tahun ke depan," tambahnya.

Tifatul mengatakan anak-anak bangsa harus inovatif karena perkembangan industri ke depan adalah industri otak.

"Pameran ini bagus untuk memperbaharui pengetahuan kita tentang IT. Dengan demikian semua pemangku kepentingan paham dengan perkembangan IT dunia dan juga bisa menginspirasi inovator baru," jelasnya.

Untuk itu, dia mengharapkan masyarakat mau mengikuti perkembangan teknologi. Bisnis IT di Tanah Air mencapai Rp500 triliun, namun 70 persen pelakunya adalah asing.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement