Rabu 09 Apr 2014 14:11 WIB

Wujud BlackBerry Kopi 'Nongol' Lagi

Rep: MGROL22/ Red: Yudha Manggala P Putra
BlackBerry Kopi (kiri) bersanding dengan BlackBerry Q5
Foto: Genk. via PhoneArena
BlackBerry Kopi (kiri) bersanding dengan BlackBerry Q5

REPUBLIKA.CO.ID, KANADA -- Smartphone yang sempat menuai sensasi, BlackBerry Kopi, memang dikabarkan batal diproduksi. Namun, hal itu tidak lantas menyetop peredaran gambar 'Kopi' di jagat maya.

Seperti dilansir PhoneArea, Rabu (9/4), penampakan terbaru BlackBerry Kopi mulai kembali menjadi perbincangan sejak akhir Maret lalu. Dari gambar yang beredar tersebut, Kopi disandingkan dengan salah satu perangkat anyar BlackBerry Q5.

Keduanya terlihat memiliki desain mirip, salah satunya sama sama mengusung keyboard fisik Qwerty. Hanya saja Kopi terkesan sebagai versi lebih murah dari sepupunya tersebut.

Sebelumnya, BlackBerry dikabarkan bakal merilis dua perangkat terbaru bernama Kopi dan Cafe pada 2014. Kedua ponsel berbasis sistem operasi BlackBerry 10 itu disebut sebut membidik pasar negara berkembang untuk mengisi ceruk kategori ponsel murah. Rencana itu kemudian diurungkan.

Menurut sumber yang dekat dengan BlackBerry, pembatalan itu untuk mengurangi risiko dari produk-produk yang tidak laku dijual.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement