REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Public Relations Manager BlackBerry Indonesia, Yolanda Nainggolan meminta maaf atas ketidaknyamanan pengguna terkait gangguan jaringan yang terjadi pada layanan BlackBerry Messenger hari ini.
Ia mengatakan pihaknya saat ini masih menelusuri penyebab pasti gangguan jaringan yang dirasakan sebagian besar pengguna sejak pagi hingga sore tersebut.
"Kita minta maaf atas ketidaknyamanan ini," kata Yolanda saat dihubungi ROL, Rabu (3/7) sore.
Seperti dilaporkan sebelumnya, Jaringan BlackBerry terpantau mengalami masalah Rabu (3/7). Banyak pengguna BlackBerry mengeluh tidak bisa menggunakan layanan pengirim pesan BlackBerry Messenger dan mengaku mengalami masalah dengan koneksi internet.
Yolanda mengaku belum bisa memastikan kapan gangguan ini akan pulih seperti semula. Menurutnya tim teknis dari BlackBerry saat ini masih melakukan investigasi untuk mengetahui pangkal masalah tersebut.
"Saat ini kita sedang melakukan investigasi, nanti kalo ada perkembangan terbaru akan secepatnya kita kabarkan," kata Yolanda.
Ketika ditanya mengenai apa dugaan sementara terkait masalah jaringan di BlackBerry, Yolanda juga mengaku belum mau berspekulasi. Ia hanya bisa memastikan sejauh ini laporan mengenai gangguan jaringan hanya dialami pengguna di Indonesia.