Senin 03 Jun 2013 20:07 WIB

Dell XPS 11 Siap Tantang Lenovo Yoga

Dell XPS 11
Foto: Engadget
Dell XPS 11

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dell akan memasarkan notebook hybrid XPS 11 bersistem operasi Windows 8 yang akan menyaingi Lenovo Yoga pada pertengahan 2013.

XPS 11 mempunyai layar 11,6 inci dengan resolusi 2560 x 1440 piksel dan menggunakan bahan serat karbon untuk menyelimuti mesin alumunium di dalamnya.

Perangkat keras yang mengusung Intel Core i5 (Haswell) itu dapat dilipat hampir 360 derajat layaknya Lenovo Yoga, tapi layarnya XPS 11 tidak dapat dilepas seperti laptop-laptop hybrid Asus atau Acer.

The Verge menyebut panel ketik XPS 11 menjadi tidak sensitif setelah diputar 180 derajat sehingga input ke laptop hanya melalui layar sentuhnya.

Laptop hitam itu mempunyai konektivitas USB 3.0, Thunderbolt, dan slot kartu SD meski Dell belum menyebut kapasitas baterai, ruang penyimpanan digital, dan kartu memori dalam notebook yang dipamerkan di ajang Computex itu.

Dell juga belum mengungkapkan harga laptop yang akan dilengkapi pena stylus itu.

Namun, Wakil Presiden Kirk Schell mengatakan perusahaan yang bermarkas di Texas AS itu akan tetap fokus pada produk-produk komersial dan konsumen.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement