Kamis 14 Mar 2013 20:19 WIB

Lenovo Gandeng MTV Kembangkan Bakat Pemuda Indonesia

Rep: Agung Sasongko/ Red: Yudha Manggala P Putra
Lenovo
Lenovo

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Produsen elektronik asal Cina, Lenovo tidak melulu fokus persaingan ketat pasar komputer jinjing atau ponsel. Perhatian juga diberikan oleh Lenovo untuk pengembangan bakat anak muda.

Itu yang terlihat dari kerjasama yang diteken antara Lenovo dengan saluran musik internasional, MTV. Adapun kerjasama yang dibangun berupa kompetisi Co:Lab. Kompetisi ini merupakan ajang pencarian bakat anak-anak muda yang mencakup empat bidang, yakni disk jockey, vokalis, film maker dan motion graphic artist.

Oleh Lenovo dan MTV, setiap peserta ditantang untuk membuat karya dengan durasi 1 menit. "Kenapa kami memilih MTV, kami memiliki kesamaan visi dan audiens. Dengan Co:Lab ini kami ingin mengajak anak muda menciptakan bakat," kata Fransisca Maya, Marketing Communication Manager Lenovo Indonesia di Jakarta, Kamis (14/3).

Yang lebih menantang dari kompetisi ini, para peserta nantinya akan diadu dengan peserta tujuh negara Asia seperti Malaysia, Singapura, Thailand, Jepang dan India.

"Kami tentu tidak melepas peserta begitu saja, karena kami akan memberikan mentor bagi mereka yakni Edward Fernandez yang merupakan seorang musisi, produser, komposer dan lagu," kata dia.

Selain Edward, mentor para peserta yang lain adalah Renny Fernandez, produser video klip musik. Renny dikenal dengan tangan dinginnya dalam menggarap video klip band papan atas Indonesia seperti Dewa 19, Peterpan, Kotak, dan  Sheila on 7.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement