Kamis 31 Jan 2013 07:00 WIB

Android Bisa 'Jegal' BlackBerry 10 di Indonesia

BlackBerry 10
Foto: AP Photo
BlackBerry 10

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK-- BlackBerry 10 akhirnya resmi diluncurkan di New York City, Rabu (30/1). Sistem operasi terbaru yang diharap bisa menjadi "juru selamat" BlackBerry ini membidik sejumlah negara dalam rencana besar pemasarannya. Indonesia dipastikan termasuk salah satunya.

Seperti dilansir Mashable, Rabu (31/1), Indonesia adalah negara yang sangat diperhitungkan oleh BlackBerry. Respon pelanggan di tanah air terhadap perangkat-perangkat buatan produsen asal Kanada itu dinilai masih sangat besar.

Namun itu bukan tanpa ancaman. Salah satu yang disebut sebut bisa meruntuhkan dominasi BlackBerry sekaligus mengancam sukses BlackBerry 10 adalah Android. Pada tahun lalu perangkat yang menggunakan sistem operasi buatan Google itu menguasai 40 persen pasar smartphone di Indonesia.

Riset IDC pada September 2012, memang masih menempatkan smartphone BlackBerry sebagai yang terpopuler di Indonesia. Namun, soal sistem operasi (OS), Android belakangan justru makin digemari dan kini berada di atas BlackBerry.

Samsung adalah perusahaan yang paling berpotensi menjadi batu sandungan bagi langkah BlackBerry. Pasalnya, raksasa eletronik Korea itu mampu menguasai hingga 80 persen pasar ponsel android di Indonesia pada 2012.

Masih belum jelas betul bagaimana strategi terbaru BlackBerry untuk terus menggaet pelanggannya di Indonesia. Namun, mereka akan segera memulainya di Jakarta.

BlackBerry mengumumkan telah memilih Ibu Kota Indonesia ini sebagai salah satu kota terpilih untuk peluncuran perangkat BlackBerry 10. Kota-kota lain di antaranya New York, London, Paris, Dubai, Johannesburg dan New Delhi.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement