Jumat 03 Feb 2012 18:53 WIB

S Nexian Patok Target Penjualan 5 Juta Ponsel

Rep: citra listya rini/ Red: Taufik Rachman

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA. S Nexian menargetkan penjualan ponsel minimal lima juta unit di tahun 2012. Angka tersebut lebih besar dibandingkan total penjualan sepanjang tahun 2011 yang tembus 4,5 juta unit.

"Tahun ini minimal bisa menjual lima juta unit. Dari total lima juta unit tersebut diharapkan ponsel berbasis Android bisa terjual 300 ribu unit," kata CEO Selular Group (S Nexian), Martono Jaya Kusuma seusai acara peluncuran Application Store 'S Apps Planet' di Jakarta, Jumat (3/2).

Menurut Martono, target penjualan lima juta unit ponsel S Nexian tersebut sangat realistis. Di tahun ini, lanjutnya, S Nexian akan lebih mengarah kepada peluncuran ponsel yang bersifat mobile internet tetapi tetap terjangkau 'kantong' konsumen.

"Sekarang ini kan yang laku itu barang yang murah. Tetapi S Nexian juga ingin menjual ponsel yang mampu memberikan nilai tambah (ke konsumen)," ujar Martono.

Sejalan dengan keinginan S Nexian memproduksi ponsel yang harganya terjangkau konsumen, Martono menuturkan di tahun ini pihaknya berupaya menghadirkan ponsel berbasis Android di kisaran harga Rp 500 ribuan atau setara 60 dollar AS.

"Mudah-mudahan tahun ini kita bisa sentuh harga (ponsel)Android seharga 60 dollar AS.

Tetapi ini harus ada dukungan dari teman-teman operator untuk memberikan layanan paket data yang baik karena paket data itu

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement