Rabu 22 Nov 2023 07:30 WIB

Nikita Willy Cerita Alasannya Lebih Suka Ponsel Lipat

Nikita Willy sukai ponsel lipat dengan fitur kamera yang lengkap.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Indira Rezkisari
Aktris Nikita Willy dalam acara Press Conference Peluncuran OPPO Find N3 di Jakarta Pusat, Senin (20/11/2023).
Foto: Republika/Umi Nur Fadhilah
Aktris Nikita Willy dalam acara Press Conference Peluncuran OPPO Find N3 di Jakarta Pusat, Senin (20/11/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Aktris Nikita Willy membagikan pengalamannya dengan menggunakan ponsel lipat, dengan inovasi baru dalam kategori smartphone. Nikita mengatakan bahwa fitur-fitur unggulan dan pegalaman fotografi yang istimewa menjadi pertimbangan dalam memilih ponsel lipat.

“Bicara mengenai smartphone tentu tak lepas dari kamera,” kata Nikita, yang merupakan brand ambassador OPPO Indonesia, dalam acara Press Conference Peluncuran OPPO Find N3 di Indonesia di Jakarta Pusat, Senin (20/11/2023).

Baca Juga

Menurut Nikita, Oppo Find N3 Flip menawarkan dimensi cover yang sempurna, sehingga memudahkan akses ke semua aplikasi favoritnya. “Saya bisa mengakses lebih dari 35 aplikasi favorit hanya melalui cover screen. Ini sangat berbeda dari smartphone flip lain yang hanya mendukung sejumlah aplikasi," ujar Nikita.

Fitur Alert Slider yang terdapat pada Oppo Find N3 Flip juga menjadi salah satu hal yang membuat Nikita terkesan. Fitur ini memungkinkan perubahan mode dering dengan sangat mudah.

“Kalau lagi meeting kadang suka panik kalau tiba-tiba ponsel bunyi, fitur ini memudahkan sekali,” kata Nikita.

Nikita juga memberi pujian pada kamera Oppo Find N3 Flip, terutama fitur Interval Continuous Shooting yang memungkinkan pengambilan beberapa gambar sekaligus untuk kemudian memilih yang terbaik. Pilihan warna yang atraktif, seperti Sleek Black, Cream Gold, dan Misty Pink, menambah kesan stylish pada sesi foto bersama keluarga dan kerabat.

“Interval Continuous Shooting memungkinkan saya mengambil beberapa gambar sekaligus dengan hasil yang memuaskan," ujar Nikita.

Oppo Find N3 Flip menjadi smartphone flip pertama yang mengusung tiga kamera flagship, yang menghadirkan penyempurnaan pada cover screen vertikal. Tidak hanya itu, Oppo Find N3 Flip juga memperkenalkan desain baru dalam kategori smartphone lipat dengan teknologi layar lipat terbaru, tingkat keterangan dan ketajaman gambar yang optimal, serta sistem kamera yang menghasilkan kualitas gambar terbaik.

Fitur unggulan lainnya dari Oppo Find N3 Flip adalah prosesor flagship MediaTek Dimensity 9200 yang hadir dengan ukuran 4nm, sehingga memberikan performa tinggi, minim suhu panas, serta dukungan dual SIM 5G dan kapasitas RAM yang lebih besar. Dalam hal pengisian daya, Oppo Find N3 Flip menawarkan kecepatan pengisian tercepat di kategorinya dengan teknologi 44W SuperVOOC.

Oppo memprioritaskan mobilitas tinggi penggunanya dan memprioritaskan kecepatan pengisian baterai untuk mendukung gaya hidup yang dinamis. Nikita menegaskan kecepatan pengisian baterai merupakan hal penting.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement