Kamis 17 Nov 2022 07:24 WIB

Kini Pengguna Xbox Bisa Terhubung Langsung ke Discord

PlayStation dilaporkan mendapatkan integrasi Discord yang lebih dalam tahun depan.

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Dwi Murdaningsih
Xbox One
Foto: Ubergizmo
Xbox One

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Microsoft meluncurkan pembaruan Xbox yang mencakup banyak fitur berguna. Mulai Rabu, semua pengguna Xbox One dan Seri X/S akan dapat terhubung ke saluran suara Discord langsung melalui konsol mereka.

Fitu ini sangat memudahkan pengguna untuk mengobrol dengan teman meskipun bermain dari platform yang berbeda. Sebelumnya, untuk terhubung dengan Discord, pengguna harus mengaturnya dulu dari ponsel.

Baca Juga

Untuk menghubungkan akun Discord ke Xbox, cukup buka menu “Parties & chats” dan pilih “Discord.” Pengguna akan melihat server yang tersedia dan dapat memilih saluran suara. Selain itu, pengguna juga dapat memeriksa teman mana yang ada di server atau saluran suara sebelum masuk.

Dikutip Engadget, Kamis (17/11/2022), meskipun Sony telah berinvestasi dalam Discord, Microsoft mengalahkannya dengan integrasi suara di Xbox, termasuk opsi peredam bising di Xbox Series X/S. PlayStation dilaporkan akan mendapatkan integrasi Discord yang lebih dalam tahun depan.

Selain itu, pengguna Xbox dapat lebih mudah memulai streaming langsung melalui Twitch, Lightstream, atau Streamlabs berkat opsi bawaan. Sebagai bagian dari langkah ini, aplikasi Xbox Twitch sekarang hanya akan digunakan untuk menonton streamer lain.

Selain itu, ada opsi untuk bertanya kepada teman apakah pengguna dapat bergabung dengan game mereka dengan membuka profilnya. Fitur lain yang sekarang diluncurkan Microsoft termasuk pemberitahuan ketika seseorang membagikan daftar keinginan mereka dan peringatan ketika barang-barang di daftar keinginan mulai dijual.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement