Selasa 01 Dec 2020 14:35 WIB

Catat, Tanggal Ini Jupiter Tampak Nempel Saturnus di Langit

Pada 16-25 Desember, Jupiter dan Saturnus akan berada sangat dekat.

Rep: zainur mahsir ramadhan/ Red: Dwi Murdaningsih
Planet Saturnus dan Jupiter
Planet Saturnus dan Jupiter

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Sekali seumur hidup, kita akan bisa menyaksikan Planet Jupiter dan Saturnus dalam posisi yang sangat dekat. Kedua planet ini akan berposisi dekat satu sama lain di langit setelah hampir 800 tahun berlalu.

Pada 16-25 Desember, Jupiter dan Saturnus hanya akan terpisah dengan jarak 1/5 diameter bulan purnama. Pada malam terdekat pada 21 Desember, keduanya akan terlihat seperti planet ganda.

Baca Juga

Astronom Patrick Hartigan dari Universitas Rice mengatakan kesejajaran antara dua planet ini agak jarang, terjadi sekali setiap 20 tahun atau lebih.

"Tetapi konjungsi ini sangat jarang terjadi karena planet akan tampak dekat satu sama lain," kata dia, mengutip science alert, Senin (23/11).

Kedua planet itu akan terlihat seperti satu titik cahaya terang di langit malam. Peristiwa ini akan terulang kembali pada 4 Maret 1226, untuk melihat kesejajaran yang lebih dekat antara objek-objek ini yang terlihat di langit malam.

Untuk mendapatkan pengalaman menonton terbaik pertunjukan langka ini, Anda harus berada di suatu tempat di dekat khatulistiwa. Jika langit cerah maka kesejajarannya masih dapat terlihat dari mana saja di Bumi.

Meskipun jenis kesejajaran ini belum pernah terjadi sejak Abad Pertengahan, hal ini akan terjadi lagi tanpa menunggu ratusan tahun. Tepatnya pada Maret 2080. Namun, setelah itu, Jupiter dan Saturnus tidak akan sedekat ini di langit malam kita hingga 2400.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement