Sabtu 31 Oct 2020 16:07 WIB

Ubisoft Tarik Daftar Gim PS4 yang Tak Bisa Dimainkan di PS5

Ubisoft mengklaim ada sembilan berikut tidak akan berfungsi di PS5.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Dwi Murdaningsih
Ulasan PS5 youtuber Jepang.
Foto: famitsu
Ulasan PS5 youtuber Jepang.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Belum lama ini developer gim Ubisoft merilis daftar yang menunjukkan gim PlayStation 4 mana yang tidak akan berjalan di PlayStation 5. Ubisoft menandai judul-judul tersebut di situs webnya sendiri. Namun, Ubisoft kini telah menghapus daftar itu.

“Kami telah menarik artikel Ubisoft Connect dan unggahan forum mengenai kompatibilitas yang mengalami kemunduran untuk saat ini, karena mungkin ada ketidakakuratan yang melibatkan judul Ubisoft yang akan bisa dimainkan di PS5,” kata juru bicara Ubisoft pada The Verge melalui email, Sabtu (31/10).

Baca Juga

Sebelum menghapus unggahan tersebut, Ubisoft mengklaim sembilan gim berikut tidak akan berfungsi di PS5. Yaitu, Assassin’s Creed: Syndicate, Assassin’s Creed: Chronicles Trilogy Pack, Assassin’s Creed: Chronicles India, Assassin’s Chronicles China, Assassin’s Creed: Chronicles Russia, Risk, Star Trek : Bridge Crew, Werewolves Within dan Space Junkies.

Ubisoft memberi tahu The Verge bahwa mereka harus memiliki daftar gim yang benar pekan depan. Sony sebelumnya mengatakan PS5 akan mendukung “sebagian besar” judul PS4. Lebih dari 4.000 gim yang dirilis di konsol diharapkan dapat dimainkan pada perangkat keras generasi berikutnya.

Yang paling mengejutkan adalah Star Trek: Bridge Crew dan Space Junkies, dua judul PlayStation VR, seharusnya tidak kompatibel dengan versi sebelumnya. Sony telah mengatakan PS5 akan mendukung PlayStation VR, tetapi pengguna memerlukan adaptor khusus untuk menggunakan headset dengan konsol baru tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement