Jumat 10 Jan 2020 12:26 WIB

PUBG Mobile Lakukan Pembaruan Besar-Besaran

Pemain butuh ruang sebesar 0,67 GB untuk perangkat Android dan 0,24 GB untuk iOS.

Gim PUBG.
Foto: Malavida.com
Gim PUBG.

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Pada pengujung tahun kemarin, PUBG Mobile telah melakukan pembaruan (update) gim secara besar-besaran di versi 0.16.0 Winter Festival. Pada pembaruan ini, para penggemar akan mendapatkan fitur-fitur terbaru yang membuat aktivitas bermain menjadi semakin kompetitif. 

Untuk mendapatkan update ini, para pemain butuh ruang sebesar 0,67 GB untuk perangkat Androidnya dan 0,24 GB untuk di iOS. Salah satu fitur terbaru yang ada dalam update ini adalah Snow Paradise yang terdapat di Map Erangel, dimana pemain akan merasakan sensasi terjun dan melakukan pertempuran di Spawn Island yang berselimut salju. Pemain dapat menaiki kereta gondola ke puncak gunung bersalju dan melakukan sebuah freestyle dengan menggunakan snowboard saat menuruni gunung.

Fitur terbaru lainnya adalah dalam mode Team Deathmatch-RageGear. Di sini, pemain akan diacak untuk berbagi peran sebagai pengemudi atau penyerang dalam satu kendaraan yang dilengkapi oleh senjata, seperti Gatling, Shotgun, dan RPG. Pemenang kemudian akan ditentukan dari berapa banyak mereka bisa menghancurkan kendaraan lawan. 

Selain itu, untuk mode Deathmatch pun mengalami perubahan yang signifikan. Di mode Deathmatch ini, pemain bisa mengatur terlebih dahulu senjata yang akan dipakainya di dalam lobby dan menggantinya saat di dalam gim atau setelah respawn.

Masih ada lagi pembaruan-pembaruan yang sangat dinantikan oleh para penggemar di PUBG Mobile, yaitu seorang pemain bisa melakukan healing menggunakan medical kits, painkillers, energy drinks, dan juga bandages saat sedang bergerak, dan juga ada pembatasan Friendly Fire kill untuk mencegah rekan satu tim membunuh secara sengaja. 

Di versi ini, PUBG Mobile juga melakukan banyak pembaruan antara lain fitur Sliding yang dapat di atur di pengaturan, pengaturan perspektif saat bermain dari mode TPP dan FPP ketika berada dalam gim, serta batasan Tier Spectator agar pemain yang sudah berada di level tinggi tidak akan bisa bertarung dengan pemain di level yang lebih rendah.

PUBG Mobile versi 0.16.0 kini sudah tersedia di Google Play Store dan Apple App Store. Untuk Informasi seputar pembaruan lainnya, bisa kunjungi sosial media PUBG Mobile Indonesia di Instagram @pubgmobile_id, Facebook PUBG MOBILE, dan Twitter @PUBGMOBILE_ID Tentang PUBG Mobile.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement