Kamis 15 Dec 2016 16:50 WIB

Slack Tambahkan Fitur Panggilan Video

Rep: Retno Wulandhari/ Red: Winda Destiana Putri
Slack.
Foto: The Verge
Slack.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Seperti Skype, Slack kini telah dibekali dengan fitur panggilan video. Fitur ini resmi diluncurkan seiring meningkatnya permintaan panggilan video secara personal maupun secara berkelompok.

"Sejak kami menambahkan fitur panggilan video ini, tim menggunakan ikon telepon untuk melakukan panggilan. Dengan mengklik ikon telepon lalu tekan tombol kamera maka Anda dapat menegaktifkan panggilan video," dikutip dari blog resmi Slack.

Kemudahan mengaktifkan panggilan video pada Slack layaknya semudah mengirim pesan instan tanpa harus mengunduh aplikasi tertentu. Slack juga mempermudah komunikasi satu tim kerja hanya dengan melakukan panggilan video secara grup hingga 15 orang.

Tidak seperti panggilan video biasa, pengguna juga bisa mengirimkan emoji kepada lawan bicaranya bahkan ketika panggilan video berlangsung, seperti mengirim emoji acungan jempol, tanda tanya atau ikon-ikon lainnya dan akan terdengar suara notifikasi. 

Bagi yang tidak menggunakan aplikasi Slack tetap dapat bergabung melakukan panggilan video dengan grup yang menggunakan Slack. Sebab, layanan seperti Google Hangouts dan Zoom juga kompatibel dengan platform ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement