Jumat 09 Sep 2016 18:07 WIB

Samsung Galaxy Note 7 akan Dilarang Terbang oleh Penerbangan AS

Rep: MGROL73/ Red: Winda Destiana Putri
Samsung Galaxy Note 7
Foto: GSM Arena
Samsung Galaxy Note 7

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Federation Aviation Administration (FAA) Amerika Serikat akan mempertimbangkan lagi kemungkinan pelarangan terbang untuk gawai buatan vendor asal Korea Selatan teranyar. Hal tersebut menyusul dengan adanya berbagai masalah yang dialami baterai perangkat tersebut.

"FAA, Pipeline, berserta Hazardous Materials Safety Administration sedang membuat aturan mengenai masalah tersebut," ujar juru bicara dari agensi tersebut, dikutip GSM Arena Kamis (8/9).

Dikatakan lebih lanjut, jika sebuah perangkat telah dilakukan penarikan kembali oleh perusahaan, awak penerbangan dan penumpang tidak diperbolehkan membawa perangkat atau baterai yang telah ditarik ke dalam pesawat. Ataupun pada tas-tas mereka di bagasi.

Meski demikian, FAA juga menyatakan keputusan mengenai hal tersebut belum diketuk palu. Sementara itu, FAA tidak mengatakan alasan penundaan keputusan yang telah dicanangkan. Namun, menurut sumber yang terpercaya, hal tersebut disebabkan cara dari penarikan yang dilakukan Samsung terhadap gawainya.

Samsung ditengarai tidak melibatkan Komisi Keamanan Produk Konsumen AS yang menjadi dasar pelarangan penerbangan dilakukan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement