REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pokemon Go telah dinobatkan sebagai gim paling fenomenal yang pernah dimainkan secara mobile hampir di seluruh bagian dunia. Hal itu membuat Sony tertarik untuk ikut andil dalam meraup untung melalui teknologi gim mobile.
CEO Sony Kaz Hirai mengungkapkan perusahaan asal Jepang tersebut secara agresif untuk ikut terjun dalam industri gim mobile. Hirai bahkan mengatakan Pokemon Go sebagai perubah dunia permainan fantasi. Hirai juga menyebutkan lebih lanjut ketertarikannya terhadap fakta gim itu secara harfiah.
Ia mengungkapkan gim tersebut memiliki potensi merubah bagaimana cara manusia bergerak dalam bermain. Tidak hanya itu, menurutnya, Pokemon Go mengimplementasikan teknologi augmented reality dalam gim dengan baik, sehingga mampu menjadi ide yang sangat inovatif sebagai perubah industri gim dunia.
Sebelumnya, awal tahun ini, Sony sebenarnya telah membentuk sebuah divisi pembuat gim mobile yang dinamai ForwardWorks Corporation. Namun belum diketahui secara spesifik jenis gim apa yang dikerjakan divisi gim mbile ForwardWorks tersebut.
"Kita berencana memindahkan gim konsol ke gim mobile secara agresif," dikutip Ubergizmo, Rabu (7/9).