Senin 06 Jun 2016 11:35 WIB

Menkominfo: Pelanggan Seluler Umumnya Keluhkan Internet Lelet

Rep: Dyah Ratna Meta Novia/ Red: Winda Destiana Putri
Internet
Internet

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara mengatakan, beberapa tahun kemarin isu yang banyak dikeluhkan oleh pelanggan adalah ketiadaan coverage atau sinyal seluler.

"Saat ini pelanggan seluler umumnya mengeluhkan mengenai akses internet yang lemot. Ini membuktikan bahwa internet tidak bisa begitu mudah diakses oleh masyarakat," katanya, akhir pekan lalu.

Hanya dengan menggunakan perangkat yang mereka miliki plus paket internet dari operator, mereka bisa berselancar bebas di dunia maya. Namun, internet dengan segala kemudahannya ibarat pisau bermata dua.

Internet, terang Rudiantara, bisa menjadi positif atau negatif bergantung pada penggunanya. Oleh karena itu, para pelanggan harus mampu menggunakan internet secara cerdas, baik dalam hal memilih konten, memilih operator, memilih paket internet, dan lain-lain.

 

Kemudahan berinternet kini tidak hanya dinikmati oleh masyarakat di kota-kota besar di Indonesia, tetapi oleh hampir seluruh lapisan masyarakat di Indonesia. Jumlah pengguna internet aktif di Indonesia saat ini mencapai 88,1 juta pengguna dan 82 juta di antaranya tercatat menjadi pengguna aktif Facebook. Sebagian besar adalah remaja usia 15-19 tahun.

Dari 82 juta pengguna di atas, ujar dia, sebagian besar mengakses Facebook menggunakan perangkat mobile. Jumlah ini diperkirakan akan terus bertambah mengingat pemerintah telah mencanangkan pada 2019 seluruh kabupaten/kota akan terhubung dengan broadband.

Oleh karena itu, kemampuan pelanggan untuk memilih dan menggunakan internet secara cerdas dan sehat menjadi demikian penting.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement