Rabu 20 Apr 2016 15:45 WIB

Panasonic Viera 4K Hadirkan Kecerahan Warna yang Optimal

Peluncuran televisi Viera 4K Pro dengan Hexa Chroma Drive
Foto: Republika/Winda Destiana
Peluncuran televisi Viera 4K Pro dengan Hexa Chroma Drive

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Berupaya selalu mengerti dan memenuhi kebutuhan pasar, Panasonic kembali berinovasi dengan membawa pengalaman baru Viera 4K Pro dengan Hexa Chroma Drive terbarunya.

"Dalam mempertahankan posisi strategisnya, Panasonic terus mengembangkan teknologi yang ada dengan tujuan memberikan pengalaman yang berbeda dan menarik kepada setiap konsumennya," kata Hiroyoshi Suga, President Director PT Panasonic Gobel Indonesia saat peluncuran koleksi televisi terbaru mereka di Hotel Shangrila Jakarta, Rabu (20/4).

Dikatakan lebih lanjut, Televisi Viera 4K Pro dengan teknologi Hexa Chroma Drive ini akan menampilkan gambar dengan tingkat kecerahan yang luar biasa.

"Kepekatan dan gradasi warna hitam yang optimal serta warna menakjubkan hingga tak ada satupun warna yang tertinggal," kata dia menambahkan.

Panasonic menampilkan 3 model keunggulan TH-65DX900G, TH-65DX700G, dan TH-58DX700G yang dilengkapi fitur 4K tersebut. Selain itu televisi ini juga dilengkapi dengan Firefox OS dan desain pedestal menawan yang sangat cocok dengan interior rumah. Televisi ini dibanderol harga Rp 30 juta untuk 58 inch dan Rp 65 juta untuk 65 inch.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement