Selasa 22 Mar 2016 13:07 WIB

Apple Watch Kini Lebih Murah

Rep: MgROL55/ Red: Dwi Murdaningsih
Apple Watch Hermes
Foto: Eric Risberg/AP
Apple Watch Hermes

REPUBLIKA.CO.ID, Apple watch telah memperbarui tampilan Bands (tali jam tangan) menjadi lebih nyaman. Dilansir dari laman Phone Arena, CEO Apple Tim Cook mengumumkan bahwa sepertiga pengguna Apple Watch sering mengubah band pada arloji mereka.

Akhirnya Apple memperkenalkan beberapa variasi band baru, termasuk band-band nilon yang nyaman digunakan. Apple juga telah membanderol smartwatch-nya menjadi lebih murah sekitar 299 dolar AS atau sekitar Rp 4,1 juta dari harga awal 349 dolar AS atau sekitar Rp 4,8 juta. Hal ini akan membantu Apple Watch terus menggenggang pasar smartwatch.

Tim Cook mengatakan saat ini arloji cerdas buatan Apple merajai di seluruh dunia. Laman Phone Arena melaporkan pemotongan harga ini juga bisa berarti bahwa rilis Apple Watch 2 semakin dekat. Versi baru ini mungkin menawarkan fitur FaceTime dan mungkin memiliki kemampuan berdiri sendiri.

Artinya, perangkat mungkin tidak perlu dipasangkan dengan iPhone yang kompatibel. Apple Watch 2 kabarnya akan diperkenalkan pada bulan September, dalam momen yang sama dengan diperkenalkannya Iphone 7.

 

 

baca juga: HTC 10 Hadir dengan Layar Super LCD

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement