REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mozilla akhirnya kini sudah dapat digunakan oleh pengguna iPhone dan iPad. Hal tersebut diumumkan langsung oleh Mozilla pada Senin (2/11) kemarin. Meskipun Mozilla belum dapat memastikan kapan aplikasi ini dapat di unduh melalui iOS, namun mereka mengatakan dalam kicauan di Twitter bahwa layanan tersebut akan segera dirilis secepatnya.
Sebelumnya, perusahaan Mozilla telah mulai menguji aplikasi ini versi beta, yang kabarnya akan di rilis di Selandia Baru awal tahun ini, kemudian akan diperluas ke Australia, Austria dan Kanada. Namun, perusahaan belum bisa memastikan kapan Mozilla versi beta dapat di unduh di berbagai negara. Mereka pun baru berencana akan merilis versi beta di Amerika Serikat dalam waktu dekat.
Seperti yang dilansir Mashable, juru bicara Mozilla menolak untuk memberikan informasi secara detail lebih lanjut kepada publik, terkait peluncuran aplikasi ini. Sebelumnya, Mozilla telah menghapus Google dan membuat Yahoo sebagai browser pencarian data. Walau begitu, para pengguna masih dapat memilih menggunakan Google, Bing maupun layanan pencarian lain.
Dalam versi Mozilla terbaru ini kabarnya memiliki layanan visual tab yang dapat menampilkan tab telah kita buka secara mudah. Layanan terbaru ini memungkinkan pengguna bisa melakukan sync tab, history pencarian dan password antara desktop dan aplikasi mobile.
Yang menarik, sebelumnya Mozilla mengklaim bahwa mereka tidak akan bergabung dengan iOS kecuali Apple akan melakukan kerjasama dengan pihak ketiga diperusahaan Mozilla. Namun, dengan tersedianya iOS 8 yang menyediakan fitur menarik ini, nampaknya telah membuat Mozilla berubah pikiran.
"Meskipun kami belum dapat memberikan layanan penuh untuk iOS akibat keterbatasan, akan tetapi kami masih memiliki kesempatan untuk melakukan perbaikan di iOS 8 dan memulai pengembangan baru bagi Mozilla Firefox di iOS," tulis Mozilla dalam situs resminya di bulan Mei 2015 lalu.