Selasa 07 Apr 2015 08:51 WIB

IndonesianCloud Luncurkan FreeCloud

FreeCloud
FreeCloud

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--IndonesianCloud meluncurkan layanan terbarunya, FreeCloud. Dengan layanan ini pelanggan bisa menikmati akses ke infrastruktur cloud, tanpa dikenakan biaya tetap.

Dengan demikian, infrastruktur dasar dari virtual server yang disediakan pada FreeCloud adalah Gratis. Untuk perusahaan yang berlangganan, IndonesiaCloud menyediakan 10 Virtual Servers secara gratis.

Biaya hanya dikenakan apabila perusahaan menginginkan layanan tambahan tertentu yang bersifat premium seperti bantuan support, bandwidth internet yang dedicated/khusus, lisensi software dan sebagainya.

 

 

Neil Cresswell, CEO dari IndonesianCloud mengatakan bahwa FreeCloud adalah pilihan yang sangat tepat untuk mereka yang menginginkan fleksibilitas dari layanan Cloud. Untuk bisa menggunakan layanan ini, kata Neil, sangatlah mudah.  ''Yang anda butuhkan untuk mendapatkan sebuah akun FreeCloud adalah menyertakan nama perusahaan, nomor TDP perusahaan, NPWP perusahaan serta alamat email perusahaan yang valid. FreeCloud menyediakan alokasi hingga 20 VM untuk setiap perusahaan," ujar Neil.  

FreeCloud disebut Neil, sangat sesuai digunakan bagi perusahaan start up, ecommerce dan pengembang software (ISV/Independent Software Vendors) yang ingin menjalankan aplikasi berbasis online tetapi secara bersamaan juga bisa digunakan untuk layanan Disaster Recovery (DR) berbiaya terjangkau.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement