Rabu 09 Oct 2013 15:18 WIB

Samsung Rilis Ponsel Layar Lengkung Galaxy Round

Samsung Galaxy Round
Foto: The Verge
Samsung Galaxy Round

REPUBLIKA.CO.ID, Samsung akhirnya benar-benar mewujudkan visinya untuk merilis sebuah ponsel dengan layar melengkung.

Setelah menjadi bahan pembicaraan hangat di dunia internet, ponsel dengan layar curved OLED ini akan siap muncul di pasaran dengan nama Galaxy Round.

Seperti yang dikutip dari The Verge, Selasa (08/10/13), ponsel tersebut akan memiliki layar 5,7 inchi 1080p. Uniknya, ukuran layar ini setara dengan Galaxy Note 3.

Bila dilihat secara sekilas, layar ponsel ini berbentuk mirip dengan OLED TV yang juga berlayar lengkung milik Samsung yang telah dirilis beberapa waktu silam.

Layar melengkung sendiri telah menjadi tren teknologi yang cukup hangat. Sayangnya hingga detik ini, belum jelas apa manfaat dari layar dengan bentuk melengkung tersebut.

Tetapi Samsung telah mempromosikan sebuah fitur yang bernama “Round Interaction”, dimana kalian bisa melihat berbagai notifikasi saat Galaxy Round diletakkan di tempat datar.

 

sumber : JerukNipis
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement