Selasa 19 Mar 2013 12:34 WIB

Retas 120 Ribu iPad, Aurenheimer Dipenjara 3 Tahun

iPad.
Foto: apple
iPad.

REPUBLIKA.CO.ID, NEW JERSEY-- Seorang peretas dijatuhi hukuman penjara tiga  tahun lima bulan karena mencuri data 120 ribu pengguna iPad. Data yang dicuri termasuk milik para wali kota, seorang presenter TV, dan seorang produser fillm Hollywood.

November lalu Andrew Auernheimer (27) didakwa di Newark, New Jersey, atas tuduhan bersekongkol mengakses server-server AT&T Inc tanpa izin, salah satunya dikategorikan mencuri. Vonis yang dijatuhkan Hakim Susan Wigenton ini lebih tinggi dari tuntutan jaksa, 33 bulan.

Jaksa mengatakan penjara akan membuat jera peretas untuk tak membobol privasi orang tak berdosa di internet.

Di antara iPad yang dibobol adalah milik presenter ABC News Diane Sawyer, Wali Kota New York Michael Bloomberg, Wali Kota Chicago Rahm Emanuel, dan produser Hollywood Harvey Weinstein.

"Ketika semakin jelas terancam hukuman, dia berfantasi bahwa dia berusaha membuat internet lebih aman dan apa yang dilakukannya terjadi pada komputer yang tak terkunci (kata sandi).  Para juri tak mempercayai bualan ini," kata Jaksa Paul Fishman seperti dikutip Reuters.

Jaksa menyebut Auernheimer, peretas komputer terkenal, bekerja sama dengan Daniel Spitler menggunakan akun palsu yang dirancang mencocokkan alamat-alamat email para pemilik iPad, lalu melancarkan serangan untuk mengekstrak data para pengguna iPad yang mengakses internet melalui server AT&T.

Informasi-informasi tercuri ini kemudian dikirim ke laman Gawker yang lalu memublikasikannya sebagai artikel yang menyebutkan orang-orang terkenal yang emailnya dijebol, tuduh jaksa. Spitler dinyatakan bersalah pada Juni 2011 untuk dakwaan sama seperti Auernheimer yang saat itu tengah menanti vonis.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement