Ahad 11 Nov 2012 06:56 WIB

Fujitsu Primergy Raih Hat Trick untuk Efisiensi Energi Listrik

Fujitsu Primergy
Fujitsu Primergy

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Fujitsu Primergy  TX 200 S berhasil meraih rekor dunia hat-trick untuk kategori efisiensi energi listrik untuk server socket tunggal, 4 socket dan server standar industri ber-socket ganda.

Hasil terbaru yang dirilis sebuah badan independen, Standard Performance Evaluation Corporation (SPEC) menyatakan bahwa server terbaru Fujitsu, Primergy TX200 S7, merupakan pemegang rekor dunia dalam hal penghematan energi untuk server dengan socket ganda yang secara keseluruhan mencapai 5,177 ssj_ops/watt*.   

“Kami sangat senang bahwa dedikasi yang diberikan Fujitsu untuk merealisasikan teknologi informasi (TI) yang ramah lingkungan telah mendapat pengakuan dari SPEC'' kata Raymon Firdauzi, Country Head, Infrastructure and Solution, Fujitsu Indonesia.

Raymond menambahkan bahwa selain menyediakan solusi yang sangat fleksibel dan mudah disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan, Fujitsu telah menunjukkan komitmennya untuk menyediakan solusi TI yang lebih hemat energi dan ramah lingkungan bagi kliennya di wilayah Asia Pasifik, dan di seluruh dunia.

Produk server terbaru Fujitsu ini diluncurkan secara bersamaan dengan server Primergy  TX150 S8 yang bersocket tunggal. Menawarkan keunggulan kinerja hingga 50% dibandingkan server generasi sebelumnya, server-server ini sangat sesuai dengan kebutuhan UKM, kantor cabang atau infrastruktur virtual.

Dengan menggunakan generasi prosesor Intel Xeon E5, platform server Primergy TX150 dapat di-upgrade sehingga memiliki kemampuan kinerja lebih tinggi pada sebuah server bersocket tunggal dibandingkan kemampuan yang dimiliki generasi server sebelumnya. Baik Primergy TX150 S8 maupun Primergy TX200 S7, keduanya dirancang untuk pemakaian di industri sekelas UKM yang usahanya berfokus pada pengembangan dan daya respon serta hemat energi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement