Kamis 14 Jun 2012 08:56 WIB

Fujitsu Dukung Komputasi in Memory SAP HANA

Fujitsu Primergy
Fujitsu Primergy

REPUBLIKA.CO.ID,Fujitsu mengumumkan ketersediaan infrastruktur yang sudah disertifikasikan oleh SAP AG sehingga optimal untuk menjalankan peranti lunak SAP HANA.

Fujitsu juga memperkuat SAP HANA dengan berbagai layanan yang komprehensif. Terdiri dari infrastruktur yang sudah terpasang sebelumnya (pre-installed), layanan integrasi dan penghantaran cepat (jump-start), termasuk dukungan pelanggan untuk proses instalasi dan operasional melalui layanan penggelaran, verifikasi dan aplikasi.

“Sebagai penyedia solusi lengkap dari hulu-ke-hilir, Fujitsu berkomitmen penuh mendukung platform SAP HANA guna membantu pelanggan kami memenuhi kebutuhan operasi mission-critical dari data center masa kini,” kata Achmad S. Sofwan, Presiden Direktur, Fujitsu Indonesia.

Ia menambahkann, bagi organisasi bisnis di Indonesia, kombinasi antara keunggulan teknologi Fujitsu dan SAP memungkinkan mereka mengakselerasi proses bisnis inti, berinovasi dengan menciptakan model dan proses bisnis baru, serta memangkas total biaya kepemilikan.”

Infrastruktur SAP HANA itu dibangun diatas server Fujitsu PRIMERGY yang berkinerja tinggi, storage ETERNUS dan solusi jaringan. Setelah mengadopsi SAP HANA – yakni sistem peranti komputasi in-memory, perusahaan bisa mendapatkan manfaat dari peningkatan kecepatan pemrosesan secara dramatis dan analisis informasi secara real-time.

Fujitsu mendapatkan 2012 SAP Pinnacle Award untuk kategori “Technology Innovator of the Year.” Penghargaan ini memberikan apresiasi terhadap kemitraan teknologi antara Fujitsu dan SAP dan menegaskan komitmen Fujitsu untuk memperluas ketersediaan umum teknologi komputasi in-memory dari SAP AG.

“Sebagai penyedia solusi lengkap dari hulu-ke-hilir, Fujitsu berkomitmen penuh mendukung platform SAP HANA guna membantu pelanggan kami memenuhi kebutuhan operasi mission-critical dari data center masa kini,” kata Achmad S. Sofwan, Presiden Direktur, Fujitsu Indonesia.

Ia menambahkann, bagi organisasi bisnis di Indonesia, kombinasi antara keunggulan teknologi Fujitsu dan SAP memungkinkan mereka mengakselerasi proses bisnis inti, berinovasi dengan menciptakan model dan proses bisnis baru, serta memangkas total biaya kepemilikan.”

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement