REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Nokia Indonesia meluncurkan Nokia Pureview 808 di ajang Indonesia Cellular Show 2012. Ponsel yang memiliki kamera 41 mega piksel ini dilepas dengan harga Rp 6,5 juta.
Nokia sendiri telah membuka pre order produk terbarunya sejak awal pekan ini. ''Peminatnya cukup banyak,'' kata Product Manager Nokia Indonesia, Anvid Erdian. Ia menolak memberikan angka berapa jumlah pemesan produk terbarunya itu.
Pre order, kata Anvid, akan dibuka hingga Minggu mendatang. ''Pemesan Pureview akan mendapat bonus kabel HDMI dan tripod adapter,'' ujar Anvod. Nokia Pure View 808 akan tersedia di pasar mulai pekan depan.
Nokia 808 Pureview didukung oleh performa terbaik dari lensa optik Carl Zeiss dan teknologi oixel oversampling. Pada resolusi standar (2/3,5 dan 8 mega piksel) teknologi ini memungkinkan melakukan zoom tanpa kehilangan kualitas gambar. Ia juga memiliki kemampuan untuk menggabungkan tujuh piksel menjadi satu piksel untuk gambar yang paling jelas.
Pada resolusi tinggi (maksimal 38 mega piksel), teknologi ini memungkinkan gambar untuk diatur sesuai dengan keinginan. Kelebihan lain, ia bisa mengambil gambar bagus dalam kondisi cahaya lemah. Di sisi lain, sekalipun memiliki mega piksel tinggi, ponsel ini memiliki kemampuan menyimpan gambar sesuai dengan ukuran file yang sesuai untuk dikirim melalui email, MMS dan jejaring sosial.
''Ukuran satu gambar maksimal sekitar 3 MB, bisa sekitar 1 MB tergantung resolusi yang kita pilih,'' kata Anvid. Kecilnya ukuran file memudahkan penggunanya menshare melalui berbagai jejaring sosial dengan kualitas yang tetap terjaga.