REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Nokia memperkenalkan tiga varian Asha terbaru, yakni Asha 302, 202, 203. Sebagaimana pendahulunya, ketiga produk terbaru ini disiapkan untuk 'menggempur' pasar menengah bawah. Dengan harga terjangkau, ponsel kaya fitur ini bakal memanaskan pasar yang disesaki produk Cina dan Korea Selatan.
Asha merupakan produk featured phone Nokia yang sukses di pasaran. Melalui varian ini, Nokia seperti ingin menjembatani kebutuhan akan smartphone di kalangan pengguna featured phone. Tak mengherankan jika beragam fitur smartphone dibenamkan di keluarga Asha.
Asha 302 mengusung desain QWERTY. Ia menjadi semacam qwerty premium untuk kelas Asha. Sepintas produk ini mengingatkan kita pada Nokia C-3 yang laris manis di berbagai belahan dunia, termasuk Indonesia.
Berbagai fitur smartphone seperti mobile office dengan push email dan kalender, serta sinkronisasi kontak di dalam Mail for Exchange support.
Asha 302 yang mengusung sistem operasi S40 tercatat sebagai ponsel S40 yang memiliki fitur sinkronisasi kontak di dalam Mail for Exchange support. Kalangan muda dan wirausaha menjadi sasaran Asha 302.
Sementara Asha 202 dan 203 yang mengusung layar sentuh lebih mengedepankan fitur jejaring sosial. Kedua ponsel ini juga diperkaya dengan 40 games Electronic Arts gratis.
Asha 202 dilengkapi dengan teknologi Easy Swap Dual SIM, yang memudahkan konsumen yang memiliki lebih dari satu kartu untuk mendapatkan tarif dan keuntungan terbaik dari para provider. Dua keluarga Asha terbaru juga memiliki aplikasi Life Tools, kini dikenal dengan Nokia Life, yang menyediakan berbagai informasi yang dapat meningkatkan kualitas hidup. Nokia Life.
Pada layanan Life Tools, Nokia menyediakan informasi keterampilan yang bermanfaat mengenai pendidikan, parenting, pertanian, hingga layanan hiburan, melalui SMS. Layanan ini antara lain dikembangkan di India, Cina, Indonesia dan Nigeria.