Senin 07 Nov 2011 14:58 WIB

Casio Rilis Proyektor Ramah Lingkungan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Produsen produk elektronik dan digital, Casio, meluncurkan proyektor seri terbaru yang dirancang lebih ramah lingkungan.

"Sinar proyektor seri terbaru Casio lebih tahan lama dibandingkan dengan proyektor konvensional yang menggunakan lampu merkuri," kata Managing Direktor PT V2 Indonesia, Rudi Hidayat di Jakarta, Senin (7/11), selaku distributor resmi di Indonesia.

Rudi mengatakan, disebut ramah lingkungan karena menggunakan teknologi Light Source Laser & LED Hybrid dengan kekuatan sumber cahaya sekitar 20.000 jam dan sangat cepat pada saat dinyalakan (hanya 5 detik) dan dimatikan (hanya 3 detik).

"Bagi masyarakat yang berminat dapat menghubungi toko-toko digital terdekat serta meminta tiga model terbaru yakni Casio Pro Series XJ-H1650 dan XJ-H1600, Short-Throw Series dan Standard Series yang dirancang ramah lingkungan," ujar dia.

Rudi mengatakan, meski lebih hemat energi namun kualitas gambar yang dihasilkan tidak kalah denga produk lain, dengan tingkat kecerahan dari 2.500 hingga 4.000 ANSI lumens.

"Proyektor terbaru Casio dapat terhubung dengan Ipad, Iphone, bahkan blackberry dan ponsel pintar lainnya yang berbasis Android sehingga memungkinkan presentasi dilaksanakan tanpa kabel," ujar Rudi.

Bahkan, menurut Rudi, proyektor ini memiliki kemampuan menghubungkan empat komputer dalam satu layar sekaligus, ataupun cukup dengan USB sudah dapat melakukan presentasi.

"Kami optimis dengan diluncurkannya proyektor Casio model Pro Series, Short-Throw Series, dan Standard Series

dapat memenuhi kebutuhan para konsumendi Indonesia," ujar dia.

Rudi menargetkan pangsa pasar produk proyektor Casio sebesar 5-7 persen hingga tahun 2012, dengan target

penjualan antara 9.500 -1.3000 unit.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement