Senin 16 Jan 2023 05:22 WIB

Yuk Follow, Ini Dia 5 Akun Instagram Selebgram Berhijab Inspiratif

Para selebgram berhijab bisa menjadi pemengaruh mode hijab terbaru.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Natalia Endah Hapsari
Zaskia Adya Mecca. sosok hijaber yang inspiratif.
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Zaskia Adya Mecca. sosok hijaber yang inspiratif.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menggali inspirasi gaya berhijab atau busana yang dipakai sehari-hari bisa dari mana saja, termasuk media sosial. Deretan selebgram berhijab berikut bisa memberikan masukan mengenai mode. Selain itu, unggahan mereka tentang kegiatan sehari-hari juga menyenangkan disimak.

1. Zaskia Adya Mecca

Baca Juga

Lewat akun Instagram @zaskiaadyamecca, aktris Zaskia Adya Mecca yang kini lebih fokus berbisnis kerap membagikan gaya busana yang menginspirasi. Istri dari sutradara Hanung Bramantyo itu pun sering membuat 21,2 juta pengikutnya di media sosial gemas dengan berbagai unggahan tentang anak dan keluarga.

 

2. Dinda Hauw

Kisah cinta Dinda Hauw dan Rey Mbayang yang menikah muda lewat jalan ta'aruf beberapa tahun silam menjadi viral dan membuat banyak orang salut. Dinda yang memiliki 15,2 juta pengikut di media sosial pun sering membagikan unggahan dengan gaya modis dan cara berhijab yang cantik di akun @dindahw.

 

3. Dian Pelangi

Sosok Dian Pelangi termasuk senior di antara deretan selebgram hijaber lain. Pendiri lini busana Dian Pelangi Fashion ini punya 5,1 juta pengikut. Gaya busana Dian yang modis dan elegan bisa diintip lewat akun Instagram pribadinya, @dianpelangi.

 

4. Ayana Jihye Moon

Nama Ayana mulai dikenal ketika dia memutuskan mualaf. Gaya berhijab model berkebangsaan Korea Selatan ini simpel dan santun, namun tetap terlihat modis dengan kesan kalem dan lembut. Akun Instagram-nya, @xolovelyayana, diikuti oleh 3,6 juta orang.

 

5. Dwi Handayani Syahputri

Dengan pengikut sebanyak 2,1 juta di akun Instagram @dwihandaanda, tidak salah jika Dwi Handayani disebut sebagai salah satu selebgram berhijab yang disukai. Sebelum dikenal meluas di media sosial, Dwi juga merupakan finalis None Jakarta Barat dan Runner Up World Muslimah. Kini, dia memiliki jenama hijab bernama Hanum Scarves.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement