Senin 09 Jan 2023 15:45 WIB

5 Hewan Tercepat di Dunia, Dari Burung Hingga Kucing

Kecepatan burung fregat sampai 153 km per jam.

Rep: Santi Sopia/ Red: Natalia Endah Hapsari
Cheetah termasuk hewan yang lari paling cepat di dunia.
Foto: Unsplash
Cheetah termasuk hewan yang lari paling cepat di dunia.

REPUBLIKA.CO.ID, Seluruh jenis hewan di seluruh dunia memiliki kemampuan dan keunikannya masing-masing. Salah satunya adalah kecepatan mereka yang jauh melampaui manusia. Menurut laman onekindolanet.org, lima hewan berikut, termasuk yang tercepat di dunia, dikutip Senin (9/1/2023).

1. Peregrine Falcon

Baca Juga

Peregrine Falcon atau alap-alap kawah adalah burung tercepat, dan sebenarnya hewan tercepat di planet ini, ketika dalam perburuannya menyelam, membumbung tinggi, kemudian menukik tajam dengan kecepatan lebih dari 322 kilometer per jam. 

Alap-alap kawah adalah salah satu spesies alap-alap berukuran besar, dengan panjang sekitar 50 sentimeter. Burung ini memiliki bulu berwarna hitam, kelabu dan biru, berparuh kuning besar dengan ujung hitam lancip dan berekor pendek. 

 

2. Kapinis Jarum Asia

White Throated Needletail, atau Kapinis Jarum Asia adalah burung tercepat dalam penerbangan bertenaga, dengan rekor kecepatan tertinggi 171 km per jam. Kapinis Jarum Asia (Hirundapus caudacutus) adalah spesies burung dari keluarga Apodidae, dari genus Hirundapus. Burung ini merupakan jenis burung pemakan serangga kecil yang memiliki habitat di hutan, hutan terbuka.

 

 3. Burung Fregat (Cikalang)

Kecepatan burung fregat sampai 153 km per jam terbantu dengan memiliki rasio lebar sayap terhadap berat badan terbesar dari burung mana pun. Mereka mampu bertahan lebih dari sepekan dalam satu waktu.

 

4. Spur-Winged Goose 

Ini adalah angsa terbesar di dunia dan dapat terbang dengan kecepatan maksimumnya sampai 142 km per jam. Angsa ini merupakan burung besar dalam famili Anatidae, berkerabat dengan angsa dan shelducks, tetapi berbeda dari keduanya dalam sejumlah fitur anatomis.

 

5. Ceetah

Ceetah terampil berlari saat memangsa dengan cepat. Itu tiga kali lebih cepat dari kecepatan lari tertinggi manusia yaitu sekitar 36kph (22mph). Citah memiliki keterampilan yang tidak dimiliki kucing besar lainnya.

Ceetah termasuk anggota keluarga kucing (Felidae) yang berburu mangsa dengan menggunakan kecepatan dan bukan taktik mengendap-endap atau bergerombol. Hewan ini adalah hewan yang tercepat di antara hewan darat dan dapat mencapai kecepatan 113 km per jam dalam waktu singkat sampai 460 meter, dengan akselerasi 0–100 km per jam dalam waktu 3,5 detik, lebih cepat dari beberapa mobil balap. Lebih dari setengah populasi citah di seluruh dunia ditemukan di Afrika Selatan dan Namibia, serta Botswana.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement