Selasa 27 Dec 2022 16:10 WIB

12 Penemuan Virus yang Viral di 2022, Virus Purba Hingga Flu Rusia (2)

Pada tahun 2022, ada 12 virus yang viral.

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Dwi Murdaningsih
Mutasi virus (ilustrasi)
Foto:

Kutu pembawa virus memecahkan rekor

Jumlah kutu yang sangat tinggi di Lawrence Township Recreational Park, Pennsylvania, Amerika Serikat (AS) membawa virus yang berpotensi mengancam jiwa yang disebut virus kutu rusa. Virus tersebut dapat ditularkan ke manusia melalui gigitan kutu. Dari 25 sampel kutu dari taman dalam survei baru-baru ini, 92 persen dinyatakan positif terkena virus. Sebagai perbandingan, tingkat infeksi tertinggi di antara kutu yang diukur sebelumnya di satu lokasi di AS adalah 25 persen.

Perubahan iklim mendorong wabah 'Japanese encephalitis' ke selatan

"Japanese encephalitis" (JE), penyakit virus yang terkadang dapat memicu peradangan berbahaya di otak, mencapai Australia selatan pada tahun 2022, wilayah yang sebelumnya belum pernah menyebar.

Virus JE ditularkan ke manusia melalui gigitan nyamuk yang terinfeksi dan biasanya menyerang orang di Asia dan sebagian Pasifik Barat. Kemunculannya di Victoria, New South Wales, Australia Selatan, dan Queensland yang mengisyaratkan bahwa perubahan iklim mungkin memperluas jangkauan penyakit ke arah selatan.

Flu Rusia mirip dengan Covid-19

Beberapa ilmuwan mengungkapkan penyakit misterius yang muncul di Rusia pada akhir 1880-an dan kemudian menyebar ke seluruh dunia mungkin disebabkan oleh virus korona. Penyakit yang dikenal sebagai "flu Rusia", menyebabkan pandemi yang sangat mirip dengan pandemi Covid-19.

 

Namun, para peneliti masih mencari bukti kuat tentang identitas asli virus tersebut. Jika mereka dapat menemukan bukti ini, mereka berencana untuk menyelidiki apakah keturunan virus tersebut masih beredar hingga saat ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement