Senin 21 Nov 2022 15:59 WIB

Dukung Kinerja Website, Dewaweb Siapkan Cloud Hosting Ramah SEO

Teknologi cloud hosting merupakan pembaruan dari hosting tradisional.

Ilustrasi website
Foto: pixabay
Ilustrasi website

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Kecanggihan teknologi membuat aktivitas bisnis berjalan lebih mudah dan cepat. Jika dulunya penggunaan website dinilai kurang penting, sekarang website menjadi hal yang esensial bagi bisnis demi meningkatkan kredibilitas. 

Agar memiliki website dengan kinerja maksimal, server yang digunakan harus memadai. Tentunya, hal tersebut dapat dicapai dengan memilih penyedia hosting yang tepat. Masih banyak perusahaan yang menggunakan layanan hosting tradisional. Padahal, hosting tradisional kerap dinilai kurang efektif dalam mengoptimalkan kinerja website. 

"Teknologi cloud merupakan jawaban dari transformasi digital karena memungkinkan transformasi berjalan dengan efektif dari sisi biaya hingga performa," kata Eggy Tanuwijaya, Head of Solution Architect Alibaba Cloud Indonesia.

Panji Wasmana, Director National Technology Officer Microsoft Indonesia turut menilai teknologi cloud memiliki potensi yang sangat besar. Dalam beberapa tahun ke depan, hampir seluruh industri bisnis akan berjalan dengan basis cloud. 

"Pemilik bisnis juga tidak perlu takut untuk menggunakan layanan cloud, karena data tidak akan diserahkan secara menyeluruh sehingga para pemilik bisnis tetap memiliki kendali atas data mereka.” ujarnya.

Teknologi cloud hosting merupakan pembaruan dari hosting tradisional (shared hosting). Perbedaan di antara keduanya terletak pada penggunaan server. Jika shared hosting menggunakan satu server untuk beberapa website, cloud hosting menggunakan beberapa server untuk beberapa website. Dampaknya, performa yang dihasilkan oleh cloud hosting disebut jauh lebih optimal dibanding shared hosting.

Dewaweb misalnya, sebagai salah satu penyedia hosting di Indonesia dengan teknologi cloud yang disebut menggunakan resource dari beberapa server untuk menyeimbangkan load, memacu performa, dan mengoptimalkan uptime. Dari segi kecepatan, Dewaweb mengklaim menggunakan teknologi penyimpanan NVMe SSD yang terbukti lima kali lebih cepat dari SSD generasi sebelumnya. 

Soal keamanan, Dewaweb disebut menggunakan proteksi anti DDoS dari CloudFlare Magic Transit dan teknologi Imunify360 WAF yang berperan melindungi website dari celah keamanan dan malware selama 24×7. Selain itu, ada pula SSL Grade A yang diklaim untuk mengamankan dan melindungi pertukaran data di website. Dewaweb juga memiliki Tim Ninja Support yang selalu siap dihubungi selama 24 jam setiap harinya.

“Teknologi cloud hosting Dewaweb merupakan jawaban atas permasalahan website sering down dan gampang diretas. Dewaweb hadir untuk menyediakan layanan cloud hosting ramah SEO yang dapat diandalkan oleh masyarakat Indonesia dengan biaya yang terjangkau. Kami selalu berkomitmen untuk meningkatkan performa layanan Dewaweb dari seluruh aspek agar dapat mencapai misi perusahaan yaitu menyediakan layanan hosting terbaik yang mudah digunakan dan terjangkau untuk membantu pelanggan meraih kesuksesan online.” ujar Edy Budiman, CEO PT Dewaweb, sekaligus pemegang dua sertifikat bergengsi Certified Information Systems Security Professional (CISSP) dan Certified Cloud Security Professional (CCSP) dari organisasi keamanan IT global, (ISC)² dalam keterangan tertulisnya, Senin (21/11/2023).

Sejalan dengan pernyataan Edy Budiman mengenai misi dan komitmen perusahaan, Dewaweb mengklaim memaksimalkan tingkat keamanan dan kecepatan layanan hosting yang diberikan. Dengan mengantongi sertifikat ISO 27001 yang menjamin keamanan dan kecepatan yang optimal, website yang menggunakan Dewaweb diklaim lebih mudah diakses oleh pengunjung. Alhasil, traffic website disebut meningkat hingga berpengaruh pada kenaikan peringkat SEO.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement