Rabu 02 Mar 2022 14:01 WIB

Instagram Tambahkan Teks Otomatis ke Video Umpan

Fitur teks otomatis Instagram akan diaktifkan secara default untuk kreator.

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Friska Yolandha
Logo Facebook, Whatsapp, dan Instagram. Instagram pada Selasa (1/3/2022) mengatakan akan meluncurkan teks yang dibuat secara otomatis untuk video umpannya.
Foto: EPA-EFE/ANDREJ CUKIC
Logo Facebook, Whatsapp, dan Instagram. Instagram pada Selasa (1/3/2022) mengatakan akan meluncurkan teks yang dibuat secara otomatis untuk video umpannya.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Instagram pada Selasa (1/3/2022) mengatakan akan meluncurkan teks yang dibuat secara otomatis untuk video umpannya. Fitur ini akan diaktifkan secara default untuk kreator.

Instagram mengatakan langkah tersebut akan membuat aplikasi lebih mudah diakses oleh orang-orang tunarungu dan menguntungkan orang-orang yang lebih suka menonton video tanpa suara. “Kami telah memperhatikan bahwa komunitas kami telah menerapkan solusi yang memakan waktu dalam upaya untuk membuat konten mereka lebih mudah diakses oleh penonton tunarungu,” kata Juru Bicara Instagram Christine Pai kepada CNet.

Baca Juga

Pai menyebut teks yang dibuat secara otomatis pada video IG akan membantu orang menghemat waktu dengan menghabiskan lebih sedikit waktu untuk membuat teks dan lebih banyak waktu untuk membuat konten yang luar biasa.

Selain itu, Instagram juga mencatat ada semakin banyak orang yang menggunakan teks, Artificial Intelligence (AI) akan meningkatkan kualitasnya. Saat ini, fitur tersebut tersedia dalam bahasa Inggris, Spanyol, Portugis, Prancis, Arab, Vietnam, Italia, Jerman, Turki, Rusia, Thailand, Tagalog, Urdu, Melayu, Hindi, Indonesia, dan Jepang. Instagram sedang berupaya meluncurkan teks otomatis ke banyak bahasa dalam beberapa bulan mendatang.

Dikutip CNet, Rabu (2/3/2022), Instagram sebagai situs berbagi foto dan video telah berupaya membuat platformnya lebih mudah diakses selama beberapa tahun terakhir dengan meluncurkan teks otomatis untuk IGTV pada akhir 2020 dan menambahkan stiker teks otomatis ke Instagram Stories tahun lalu. Upaya tersebut merupakan salah satu dari banyak upaya perusahaan teknologi untuk meningkatkan aksesibilitasnya.

Pada bulan Oktober, YouTube menambahkan fitur yang memungkinkan semua pembuat konten menggunakan teks otomatis untuk streaming langsung. Sementara Twitter yang mengikuti reaksi dari pendukung disabilitas, akhirnya mengaktifkan teks otomatis untuk tweet suara pada bulan Juli.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement