Senin 07 Feb 2022 23:31 WIB

Trik Buat Foto Instagram Makin Kece

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk membuat foto semakin bagus.

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Dwi Murdaningsih
Instagram
Foto: pexels
Instagram

EPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Pernahkah Anda mengunggah foto di media sosial dan merasa kurang bagus dibandingkan pengguna lain? Mungkin Anda tidak mengetahui sejumlah trik khusus untuk pengambilan foto yang keren.

CNet merangkum beberapa trik foto yang bisa Anda terapkan untuk mendapatkan hasil jepretan yang bagus. Tak perlu khawatir, Anda tidak perlu jago dalam hal fotografi karena beberapa trik ini mudah dilakukan. 

Baca Juga

1.Buat fotografi komposit kreatif

Fotografi komposit berarti memadukan elemen fotografi yang berbeda dari beberapa gambar menjadi satu bidikan jadi. Pada tingkat dasar, ini dapat digunakan untuk sekadar mengganti langit pada gambar lanskap. Namun, fotografi komposit dapat menawarkan peluang kreativitas. Untuk melakukannya, Anda bisa mengikuti langkah-langkah ini:

1.Letakkan telepon di atas tripod.

2.Bingkai bidikan Anda sesuai kebutuhan menggunakan opsi lensa jika tersedia.

3.Atur telepon Anda pada penghitung waktu 10 detik atau gunakan remote Bluetooth.

4.Bersiap dan ambil gambar.

5.Pindah ke beberapa posisi dan mengambil gambar setiap kali. Pastikan kamera tidak bergerak sama sekali di antara pemotretan.

6.Padukan gambar bersama-sama di Photoshop dengan melapisinya di atas satu sama lain dan menghapus area yang tidak Anda inginkan.

 

2.Berlatih ambil jepretan           

Pemotretan bisa menjadi sarana kreatif. Jika Anda tinggal sendiri, Anda bisa membalikkan kamera dan gunakan mode selfie. Anda juga bisa meletakkan ponsel di atas tripod jika Anda memilikinya dan mulailah menjepret.

Lihatlah ke sekeliling rumah Anda dan lihat pemandangan yang menarik.Selain itu, Anda juga bisa bereksperimen dengan pencahayaan. Cahaya alami yang masuk dari jendela adalah pilihan terbaik Anda, jadi melakukan bidikan di dekat jendela adalah awal yang baik.

Anda mungkin mempunyai lampu keren yang bisa Anda gunakan sebagai sumber cahaya tunggal untuk memberikan sedikit kesan artistik. Anda juga dapat mengambil panel lampu LED dan mencoba menambahkan pencahayaan Anda sendiri.

3.Foto still life       

Foto Still life menjadikan objek benda mati menjadi lebih hidup. Still life dapat mencakup banyak jenis bidikan yang berbeda, mulai dari bidikan top-down yang cerah dari makanan frozen hingga foto laptop Anda, pengontrol game, sepatu baru, atau apa pun. Bahkan, Anda bisa mengambil pilihan barang bagus dari sekitar rumah Anda.

Gunakan jendela jika memungkinkan karena ini menyediakan sumber cahaya terbesar dan paling terang di rumah Anda. Fotografer makanan secara teratur menggunakan cahaya alami dalam citra mereka untuk mempertahankan gaya hidup yang realistis. Anda juga bisa memposisikan subjek dan mencoba memotret dari sudut yang berbeda untuk mendapatkan cahaya di tempat yang tepat.

4.Edit foto Anda      

Meskipun Anda telah menghasilkan banyak foto, itu tidak berarti Anda mendapatkan gambar yang baik. Anda bisa mencoba mengedit foto Anda dengan aplikasi yang ditawarkan di Android dan iOS.

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement