Senin 31 Jan 2022 14:05 WIB

Ilmuwan Oxford Cari Sukarelawan yang Mau Sengaja Kena Covid-19: Ada yang Daftar!

Ilmuwan Oxford mencari sukarelawan berusia 18-30 tahun yang mau kena Covid-19.

Rep: Haura Hafizhah/ Red: Reiny Dwinanda
Mutasi virus corona tipe baru, SARS-CoV-2 (ilustrasi). Ilmuwan Oxford University mencari sukarelawan yang mau dengan sengaja terpapar Covid-19. Penelitian ini bermanfaat untuk pengembangan vaksin di masa depan.
Foto:

Sukarelawan baru akan dipulangkan setelah mereka tidak lagi terinfeksi atau menularkan kepada orang lain. Sementara itu, jika ada peserta yang menunjukkan gejala, mereka akan menerima pengobatan antibodi monoklonal regeneron.

Semua peserta telah mendapat penjelasan mengenai tujuan dan risiko penelitian. Mereka disaring sebelum ikut serta untuk memastikan risiko terkena gejala parah benar-benar rendah.

Hari nol adalah ketika para peserta dipaparkan dengan Covid-19 di hidung mereka. Para peserta kemudian menjalani tes PCR dua kali sehari untuk melihat apakah mereka memiliki Covid-19. Tes darah juga akan dilakukan.

Baca juga : Pakar Dunia Prediksi Setengah Populasi Dunia akan Terinfeksi Omicron

Uji coba menantang manusia untuk sengaja terpapar penyakit telah dilakukan selama bertahun-tahun demi mempelajari efek infeksi. Akan tetapi, ini penelitian pertama yang diketahui pada kasus Covid-19, menurut Reuters.

Uji coba ini sepenuhnya bersifat sukarela. Kelemahan utama penelitian ini adalah risiko potensi bahaya bagi sukarelawan yang mungkin tertular Covid-19. Meski begitu, penelitian Oxford telah mengambil tindakan pencegahan dan menerima persetujuan etik.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement