Sabtu 16 Oct 2021 04:45 WIB

Ini Pentingnya Miliki Asuransi Ponsel Pintar

Risiko kerugian dari kerusakan ponsel pintar bisa direduksi.

Ponsel pintar. Ilustrasi
Foto: LA Times
Ponsel pintar. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Di era teknologi saat ini, ponsel pintar menjadi salah satu hal yang tidak pernah lepas dari genggaman. Hal itu karena, ponsel sangat membantu mempermudah kehidupan sehari-hari dan tentunya memiliki banyak fungsi, mulai dari komunikasi, transportasi, memesan makanan, belanja, hingga bekerja. Itu marena fungsinya yang serbaguna, ponsel pintar merupakan salah satu barang yang sangat dijaga agar tetap awet. 

Namun, risiko ponsel pintar jatuh atau rusak seringkali tak terhindarkan. Belakangan, tren mereduksi risiko kerugian akibat kerusakan atau kehilangan smartphone kini sedang digemari, yaknj asuransi ponsel pintar. Asuransi ini dapat meningkatkan rasa aman dan tenang ketika memakai ponsel pintar karena telah terlindungi dari berbagai risiko yang mungkin terjadi. 

VP of Direct to Customer Qoala, Theresia Ateng mengatakan, kerusakan ponsel pintar tentunya akan berdampak pada banyak aspek kehidupan karena dibutuhkan di segala aktivitas harian kita. Maka, perlindungan smartphone yang tepat dan menyeluruh sangat diperlukan. 

Sebagai startup yang bergerak di bidang insurance technology (insurtech), kata dia, Qoala menghadirkan pembelian produk asuransi ponsel pintar bagi masyarakat. 

“Seluruh transaksi dilakukan secara daring, mulai dari aktivasi polis hingga proses klaim. Ada ShopeePay Super Online Deals yang berlangsung tanggal 15-21 Oktober 2021 untuk pengguna ShopeePay," kata Theresia, Jumat (15/10).

Ia mengatakan, sebagai pelengkap aktivitas sehari-hari, ponsel pintar kita juga berpotensi mengalami kerusakan karena kejadian tak disengaja baik kerusakan sebagian ataupun total. Asuransi ponsel pintar memungkinkan Anda memiliki ketenangan pikiran dengan menyediakan manfaat jaminan berupa perbaikan ponsel pintar bahkan penggantian unit baru. 

"Selayaknya perlindungan yang diberikan oleh produk asuransi lain, asuransi ponsel piintar juga memberikan keuntungan ketika Anda melakukan klaim pada kerusakan atau kehilangan. Tanpa perlu mengeluarkan uang banyak, asuransi ponsel pintar akan memberikan manfaat perbaikan atau penggantian unit hingga menyediakan layanan antar jemput untuk diperbaiki dan kemudian diantarkan kembali," kata dia. 

“Kami menyediakan dua tipe asuransi smartphone, yaitu full protection (proteksi menyeluruh) dan screen protection (proteksi layar)," kata dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement