Kamis 30 Sep 2021 15:00 WIB

Vaksin Herpes Zoster Hidup Aman untuk Kelompok Berisiko

Vaksin herpes zoster aman bagi pengidap rheumatoid arthritis dan psoriasis arthritis.

Rep: Farah Noersativa/ Red: Reiny Dwinanda
Herpes zoster (ilustrasi). Vaksin herpes zoster aman digunakan oleh orang yang memiliki masalah sistem kekebalan tubuh.
Foto:

Pada dasarnya, orang yang hidup dengan berbagai gangguan peradangan memiliki risiko lebih tinggi terkena herpes zoster dibandingkan dengan populasi umum. Herpes zoster merupakan virus yang berhubungan dengan cacar air yang menyebabkan rasa sakit dan ruam yang melepuh.

Menurut Arthritis Foundation, risiko orang dengan rheumatoid arthritis (RA) terkena herpes zoster sekitar dua kali lipat orang dewasa yang lebih tua. Banyak orang yang hidup dengan gangguan inflamasi menggunakan TNF, yaitu kelas obat biologis yang digunakan untuk memblokir proses inflamasi.

Akan tetapi, obat itu dapat menyebabkan imunosupresi, sehingga meningkatkan risiko herpes zoster. Adanya vaksin virus hidup yang telah ditemukan aman menjadi sebuah harapan pengobatan yang aman dan efektif untuk kelompok berisiko ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement