Rabu 01 Sep 2021 14:53 WIB

Peneliti Buktikan Janji untuk Penyembuhan Osteoarthritis

Osteoarthritis adalah penyebab utama kecacatan karena rasa sakit yang parah.

Penyakit sendi atau osteoarthritis
Foto:

 

 

Risiko Tinggi Untuk Wanita

Para peneliti mengidentifikasi perbedaan risiko penyakit untuk sendi yang tidak dapat menahan beban (seperti pergelangan tangan dan siku) dibandingkan dengan sendi yang menahan beban (seperti lutut dan pinggul yang membantu menopang berat badan kita saat kita berdiri dan berjalan). Studi ini juga mengungkap faktor risiko genetik khusus wanita untuk menemukan jalan untuk penyakit ini, dan faktor risiko pertama untuk timbulnya penyakit lebih awal, serta hubungan genetik antara osteoarthritis dan gejala utamanya yaitu nyeri.

"Karena kami telah menyelidiki osteoarthritis pada banyak sendi, kami juga telah mengidentifikasi perubahan genetik spesifik yang menjadi risiko semua bentuk osteoarthritis . Beberapa gen ini mungkin terbukti divalidasi sebagai target terapi untuk osteoarthritis, terlepas dari sendi yang terdampak" kata rekan penulis studi Cindy Boer dari Erasmus MC University Medical Center di Belanda dalam siaran pers.

Namun, faktor risiko genetik tidak mudah dijelaskan, faktor tersebut seringkali rumit dan sulit untuk disadari tanpa mengetahui riwayat keluarga atau tes genetik seseorang.

Lebih banyak studi klinis akan diperlukan untuk mengetahui dengan tepat bagaimana menargetkan gen dan protein yang tepat, serta bagaimana obat yang berbeda dapat membantu meringankan pasien yang menderita osteoarthritis.

 

 

sumber: https://www.dw.com/id/penelitian-membuktikan-janji-untuk-penyembuhan-osteoarthritis/a-59046619

sumber : DW
Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement