Kamis 12 Aug 2021 08:07 WIB

Sayur dan Buah Bantu Tingkatkan Kesehatan Otak

Senyawa flavonoid dalam sayur dan buah dapat cegah orang jadi pelupa.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Reiny Dwinanda
Diet sehat (Ilustrasi). Jangan lupa sertakan sayuran dan buah dalam makanan sehari-hari.
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Diet sehat (Ilustrasi). Jangan lupa sertakan sayuran dan buah dalam makanan sehari-hari.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Sayur dan buah memiliki banyak manfaat kesehatan bagi tubuh, termasuk meningkatkan kesehatan otak. Studi terbaru menemukan bahwa senyawa flavonoid, salah satu antioksidan yang ada dalam makanan nabati, dapat membantu mengekang pikun yang membuat frustrasi dan kebingungan ringan yang sering dikeluhkan orang tua seiring bertambahnya usia dan kadang-kadang bisa mendahului diagnosis demensia.

Penelitian ini bersifat observasional sehingga tidak dapat membuktikan sebab dan akibat. Para ilmuwan menggunakan data dari dua studi kesehatan besar yang berkelanjutan dimulai pada akhir 1970-an dan awal 1980-an, di mana para peserta secara berkala menyelesaikan kuesioner diet dan kesehatan selama lebih dari 20 tahun.

Baca Juga

photo
Kenali gejala Alzheimer. - (Republika)

 

Analisis tersebut melibatkan 49.693 wanita dengan usia rata-rata 76 tahun. Sementara itu, partisipan pria yang terlibat sebanyak 51.529 dengan usia rata-rata 73 tahun.

Para ilmuwan menghitung asupan sekitar dua lusin jenis flavonoid yang biasa dikonsumsi, yang meliputi beta karoten dalam wortel, flavon dalam stroberi, antosianin dalam apel, dan jenis lain dalam banyak buah dan sayuran lainnya. Studi ini muncul dalam jurnal Neurology.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement